Empat Pasang Cakada BS Siap Patuhi Protokol Kesehatan
KOTA MANNA, bengkuluekspress.com - Setelah mendapatkan nomor urut, ke-4 pasang Calon Kepala Daerah (Cakada) berkomitmen menciptakan pemilu yang damai dan santun. Mengingat pilkada tahun ini ditengah pandemi covid-19, ke-4 pasangan ini juga siap mematuhi protokol kesehatan.
\"Kami siap mematuhi protokol kesehatan,\" kata ke-4 paslon bersama tim suksesnya secara bersamaan saat deklarasi pemilu damai di gedung pemuda BS, Kamis (24/9).
Selain itu, ke-4 paslon tersebut juga berkomitmen siap mewujudkan pemilihan serentak tahun 2020 di wilayah Bengkulu Selatan secara langsung umum bebas rahasia jujur dan adil. Mereka juga siap melaksanakan kampanye secara aman, tertib, damai, berintegrasi, tanpa hoax, politisasi, sara, black campaign dan politik uang, juga siap melaksankan kampanye sesuai dengan peraturan dan perundang-undangan yang berlaku.
\"Kami juga siap kalah dan siap menang,\" ujar Hartawan diamini Budiman, Gusnan, Budiman, Rika beserta pasangannya dan tim suksesnya masing-masing.
Ketua KPU BS, Alpin Samsen SPt mengatakan dengan adanya deklarasi tersebut dirinya mengimbau agar setiap pasangan cakada beserta tim suksesnya dapat mematuhinya. Dikatakan Alpin disaat ini covid-19 belum habis. Oleh karena itu kepada semua pasangan cakada dapat selalu memakai masker, menjaga jarak dan juga rutin mencuci tangan. Dirinya juga meminta semua pasangan cakada agar selalu mengingatkan tim suksesnya serta simpatisan dan pendukungnya agar selalu menerapkan protokol kesehatan.
\"Selain siap menang dan siap kalah, paslon juga harus siap selalu mematuhi protokol kesehatan,\" ujar Alpin. (asri)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: