Bappeda Kabupaten Lebong Fokus Bangun Perekonomian Masyarakat

Bappeda Kabupaten Lebong Fokus Bangun Perekonomian Masyarakat

LEBONG, bengkulu ekspress.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Lebong memfokuskan pembangunan sektor perekonomian di tahun 2021 mendatang. Tujuannya untuk membangkitkan sektor ekonomi masyarakat yang sebelumnya terkena dampak akibat wabah Covid-19.

Kepala Bappeda Kabupaten Lebong, Drs Robert Rio Mantovani mengatakan, bahwa akibat wabah Covid-19 yang saat ini terjadi membuat sektor ekonomi masyarakat terganggu. “Hal tersebut sesuai dengan surat edaran dari kementerian apa yang harus dilakukan untuk program di tahun 2021, terutama untuk sektor perekonomian masyarakat,” sampainya. Menurut Robert, seperti sektor peningkatan pariwisata, pertanian serta Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) masyarakat yang sebelumnya terhenti. Seperti event organizer (EO), penyewaan tenda, catring serta usaha-usaha yang lainnya. “Itu akan kita tingkatkan kedepan, karena sangat berpengaruh dengan usaha masyarakat saat ini,” ucapnya.

Ia meminta, kepada masing-masing organisasi perangkat daerah (OPD) untuk bisa mencari apa yang harus dilakukan agar perekonomian masyarakat di Kabupaten Lebong bisa kembali normal. “Nanti kita lihat kepandaian atau kemampuan masing-masing OPD yang bisa membantu,” jelasnya.

Ia menambahkan, peningkatan perekonomian masyarakat di Kabupaten Lebong tidak lepas dari Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD Lebong tahun 2016-2021. “Karena yang harus diutamakan bagaimana mewujudkan RPJMD yang sebelumnya telah disusun Bupati kita,” tutupnya.(614)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: