Adaptasi Kebiasaan Baru di Sekolah Disosialisasikan

Adaptasi Kebiasaan Baru di Sekolah Disosialisasikan

CURUP, Bengkuluekspress.com - Seiring dengan kebijakan pemerintah terkait dengan adaptasi kebiasaan baru pengganti new normal life.

Jajaran Polres Rejang Lebong langsung melakukan sosialisasi dengan sasaran sejumlah sekolah yang ada di Kabupaten Rejang Lebong.

Kapolres Rejang Lebong, AKBP Dheny Budhiono, SIK MH melalui Kasat Binmas, AKP Suandi menjelaskan, sosialisasi adaptasi kebiasaan baru tersebut mereka laksanakan baik ditingkat SMP maupun SMA yang ada di Kabupaten Rejang Lebong.

\"Kegiatan sosialisasi ini kita laksanakan ke sekolah-sekolah karena saat ini sudah memasuki masa pengenalan lingkungan sekolah, sehingga kita manfaatkan momen tersebut untuk melakukan sosialisasi,\" terang Suandi.

Dalam kegiatan yang mereka laksanakan tersebut, menurut Kasat Binmas, yang mereka tekankan adalah terkait dengan pentingnya protokok kesehatan dalam upaya pencegahan dan penanganan penularan Covid-19.

Protokol kesehatan tentang Covid-19 yang mereka laksanakan tersebut mulai dari keharusan menggunakan masker saat melakukan aktifitas diluar rumah termasuk di sekolah.

kemudian rajin mencuci tangan menggunakan sabun dan air mengalir, kemudian menjaga jarak serta menjaga kebersihan diri dan lingkungan.

\"Untuk tahap awal ini baru kita laksanakan di SMPN 1 Rejang Lebong dan SMAN 1 Rejang Lebong,\" paparnya.

Meskipun saat ini baru dilaksanakan disatu sekolah, namun menurut Kasat Binmas, kedepannya akan mereka laksanakan di seluruh sekolah yang ada di Kabupaten Rejang Lebong.

Kegiatan tersebut menurut Kasat Binmas adalah para pelajar yang baru masuk yaitu kelas VII untuk tingkat SMP dan Kelas X untuk siswa SMA.

Disisi lain, tak hanya Sat Binmas Polres Rejang Lebong yang mensosialisasikan adaptasi kebiasaan baru, Sat Sabhara Polres Rejang Lebong juga melaksanakan kegiatan serupa yang dilaksanakan di SDN 02 Rejang Lebong atau SD Center. (251)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: