4 Anggota Polda Bengkulu Positif Covid-19

4 Anggota Polda Bengkulu Positif Covid-19

\"\"

BENGKULU, bengkuluekspress.com - Dari 37 kasus positif covid-19 di Provinsi Bengkulu, ada 4 anggota Kepolisian Daerah Bengkulu yang terpapar Covid-19. Hal itu diungkapkan Gubernur Bengkulu Dr. H. Rohidin Mersyah usai video conference (zoom meeting) bersama FORKOPIMDA Provinsi Bengkulu dan Bupati/Walikota Tentang Penanganan Aspek Kesehatan dan Aspek Sosial Akibat Covid-19, Minggu (10/5).

Rohidin meminta agar dilakukan tracking secara masif terhadap 23 kasus konfirmasi positif baru di Bengkulu yang baru saja diumumkan, Sabtu (9/5). Termasuk 4 orang diantaranya anggota Polda Bengkulu.

\"Kita minta dilakukan penelurusan terhadap 23 pasien konfirmasi positif covid 19 yang baru. Dimana 4 orang merupakan aparat kepolisian di Polda Bengkulu yang sebelum dinyatakan positif covid-19 dan dikabarkan sempat melakukan kegiatan di kabupaten/kota Bengkulu,\" ungkap Rohidin, Minggu (10/5).

Namun, Rohidin tidak menyebutkan nama-nama empat anggota Polda Bengkulu yang positif covid-19 tersebut. Tetapi, data yang dihimpun Bengkuluekspress.com di lapangan, empat orang di lingkungan polda Bengkulu yang positif Covid-19 tersebut diantaraanya pejabat utama di jajaran Polda Bengkulu, yang juga dikabarkan terpapar virus dari Wuhan Cina itu.

Ditambahkan Rohidin, tim kesehatan kabupaten/kota wajib melakukan rapid test kepada siapapun yang kontak erat dengan pasien konfirmasi. Begitu juga dengan yang kontak erat dengan petugas kesehatan Kabupaten/Kota yang positif covid 19

\"Sehingga dapat diketahui sejauh mana kontak tracking pasien konfirmasi. Dan harus melakukan isolasi mandiri guna mencegah penyebaran virus tersebut,\" tambah Rohidin. (HBN)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: