Polda Bengkulu Tanam 3.200 Mangrove di Pesisir Pantai
BENGKULU, bengkuluekspress.com - Kapolda Bengkulu, Irjen Pol Drs Supratman MH bersama PJU Polda Bengkulu melakukan aksi penanaman 3200 batang pohon mangrove di kawasan pesisir pantai di Desa Pasar Pedati, Kecamatan Pondok Kelapa, Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng), Jumat pagi (21/2).
Penanaman pohon mangrove merupakan salah satu instruksi Kapolri dalam bentuk kepedulian Polri dalam mendukung penghijauan daerah pantai.
\"Penghijauan pesisir merupakan salah satu upaya untuk mengantisipasi terjadinya bencana alam. Seperti gelombang tsunami dan erosi permukaan tanah akibat pengikisan air laut yang terus mengancam,\" ucap Kapolda.
Keberadaan mangrove juga memiliki fungsi ekonomis bagi masyarakat. Akarnya yang banyak dan kokoh di dalam tanah bisa menjadi tempat sarang ikan bertelur dan habitat hewan laut lainnya, seperti udang dan kepiting.
“Tanaman memiliki manfaat untuk mengurangi dampak gelombang laut dan mencegah erosi. Kalau kita tidak bersahabat dengan alam, alamlah yang akan menghabisi kita,” tegas Kapolda.
Apa yang dilakukan Polda Bengkulu ini merupakan salah satu untuk memperbaiki lingkungan. Dari hasil pemantauan, terlihat pesisir pantai terlihat gundul dan perlu mendapat perhatian serius.
“Harapannya, aksi seperti ini bisa diikuti oleh instansi lain dan masyarakat sekitar pesisir,” lanjut Supratman.
Turut hadir pada kegiatan tersebut yakni perwakilan DLHK Provinsi Bengkulu, perwakilan Danlanal Bengkulu, Basarnas Provinsi Bengkulu, GM PT Pelindo, Staf Ahli Pemda Benteng, Camat Pondok Kelapa, Penjabat Kades Pasar Pedati, kelompok pecinta alam serta masyarakat sekitar pesisir pantai. (Rls/Imn)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: