Berkunjung ke Pantai Panjang, Jangan Lupa Nikmati Kesegaran Es Kelapa Thailand

Berkunjung ke Pantai Panjang, Jangan Lupa Nikmati Kesegaran Es Kelapa Thailand

BENGKULU, bengkuluekspress.com - Jika anda yang kebetulan sedang berwisata atau sekedar jalan-jalan ke kawasan wisata Pantai Panjang, Kota Bengkulu, rugi kalau anda melewatkan minuman segar yang lagi hits di kalangan anak muda khususnya pencinta minuman segar di Bengkulu. Minumannya adalah es kelapa Thailand.

Salah satunya kedai minuman penyedia es kelapa yang berasal dari negeri Gajah Putih ini adalah Kedai Enjel Ega, yang berlokasi di Jalan Pariwisata, depan Sport Center Pantai Panjang Kota Bengkulu, atau tepatnya sebelah kanan tulisan Pantai Panjang.

Yang membedakan es kelapa Thailand dengan es kelapa biasa ini, terdapat buah-buahan segar yang menjadi topping di dalamnya, seperti kelapa muda, cincau, nangka, kelengkeng, anggur, alpukat, biji selasih, mutiara dan masih banyak lagi campuran di dalamnya.

Tidak hanya itu, es kelapa ini aman bagi kesehatan tubuh, karena tidak memakai pemanis buatan. Hanya menambahkan es batu dengan sirup marjan dan susu kental manis sebagai pemanisnya. Dengan harga Rp 20 ribu per porsi, kita sudah bisa menikmati kesegaran dari es kelapa ini.

Nelimun (52), seorang pedagang es kelapa Thailand, mengaku, ia berjualan es kelapa Thailand berawal dari informasi, bahwa es kelapa Thailand ini lagi hits dan banyak digemari kalangan wisatawan yang berkunjung ke Pantai Panjang. Sehingga ia kemudian mencobanya, dan ternyata memang enak dan segar. \"Awalnya tetangga saya memberitahukan saat ini es kelapa Thailand banyak digemari oleh masyarakat Bengkulu. Akhirnya saya mencari informasi mengenai es kelapa Thailand tersebut dan mencoba membelinya ternyata memang enak rasanya. Dari situlah saya terinspirasi untuk menjual es kelapa Thailand ini dengan versi yang berbeda,\" terang Nelimun (52), saat diwawancarai BE, Selasa (14/1).

Kedai Enjel Ega buka pukul 07.30 sampai 23.00 WIB. Dalam seminggu kedai ini bisa menghabiskan 50 buah kelapa bahkan lebih. Hari-hari biasanya kedai hanya menghabiskan 10 sampai 20 buah. Berbeda dengan hari weekend pembeli lebih banyak, bisa menghabiskan 50 buah bahkan lebih.

\"Alhamdulillah dengan berjualan es kelapa ini penghasilan saya meningkat meskipun tidak terlalu banyak. Dan saya berharap es kelapa thailand ini disukai banyak orang,\" ujar Nelimun, yang mengaku dibantu 4 karyawannya untuk melayani pembeli.

Muhammad Naini (20), seorang mahasiswa IAIN Bengkulu, yang juga menjadi salah satu pembeli es kelapa Thailand mengaku, rasa dalam es kelapa Thailand ini sangat alami. Sama sekali tidak ada pemanis buatan. Kemudian, buah-buahan yang menjadi topping nya pun sangat segar. Sehingga cocok sekali untuk menjadi menu pilihan minuman di siang hari.(MG3)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: