Tokoh Agama Diminta Sukseskan Bengkulu Religius
BENGKULU, bengkuluekspress.com - Wali Kota Bengkulu, H Helmi Hasan SE mengimbau kepada seluruh imam, khatib, bilal, gharim, rubiyah, da\'i/da\'iyah, mubaligh dan guru ngaji untuk menyukseskan program Bengkuluku Religius pada 2020 ini. Selain mewujudkan Program Bengkulu ku Religius, Helmi juga mengingatkan agar Program Masjid Buka 24 Jam untuk terus dipertahankan, sekaligus mensosialisasikan kepada masyarakat untuk memakmurkan masjid.
\"Sekarang ini masih ada masjid yang belum selama buka 24 jam. Oleh sebab itu, saya minta di 2020 sudah tidak ada lagi masjid yang tidak buka 24 jam,\" ucapnya.
Ia mengatakan, selain menyukseskan program Bengkulu Religius dan masjid buka 24 jam, ia juga meminta agar para Imam, khatib, bilal, gharim, rubiyah, da’i/da’iyah, mubaligh dan guru ngaji bisa menyukseskan Program Bengkulu Kota Hadis yang sudah dilaunching Selasa malam (31/12) di masjid Agung At Taqwa. \"Saya berharap anak-anak mulai dari usia dini, remaja dan dewasa untuk menghafalkan 40 hadis serta untuk mengamalkannya dalam kehidupan sehari-hari,\" bebernya.
\"Apapun profesinya, berapapun usianya dan dimanapun tinggal, mari sama-sama untuk lebih mengenal hadis. Kita hidup didunia ini hanya sementara, sedangkan diakhirat selamanya. Oleh sebab itu banyaklah beribadah dan selalu mengingat Allah SWT,\" jelasnya. Ia berharap dengan adanya program ini masyarakat dapat meneladani Rasulullah dan mengamalkan sunnah Rasulullah dalam kehidupan sehari-hari sehingga dapat menjadi satu tren atau budaya baru, tidak hanya menghafal Alquran namun juga menghafal hadis-hadisnya.
\"Ini salah satu jalan kita menuju kota bahagia dan religius serta kota 100% hafal hadis. Saya juga mengajak tokoh agama sekalian untuk bersama-sama memakmurkan masjid. Sesuai dengan Program Pemkot Masjid Buka 24 Jam, berharap kita sama-sama dapat segera mewujudkannya,\" jelasnya. Tak hanya program keagamaan saja, Walikota juga memperkenalkan tentang komitmen Pemkot dalam meningkatkan kualitas infrastruktur di setiap wilayah kota, mulai dari jalan, drainase, lampu jalan dan trotoar.
Di dalam APBD 2020 mendatang, ploting anggaran terbesar masih difokuskan untuk infrastruktur sebesar Rp 250 miliar. Maka dari itu, ia berharap warga untuk mendukung program tersebut.\"Pemkot masih fokus pembenahan infrastruktur, salah satunya yakni membangun lampu jalan bukan hanya di jalan protokol, tetapi juga di jalan gang-gang RT dan kelurahan, sehingga Kota Bengkulu terang benderang,\" pungkas Helmi. (529)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: