Danlanal Bengkulu yang Baru Siap Berantas Illegal Fishing

Danlanal Bengkulu yang Baru Siap Berantas Illegal Fishing

BENGKULU, bengkuluekspress.com - Komandan Pangkalan TNI AL (Danlanal) Bengkulu, Letkol Laut (P) Yustus Nasarius Rossi, yang baru saja menjabat, menyatakan akan terus melanjutkan program Danlanal sebelumnya termasuk dan meningkatkan keamanan di perairan Bengkulu, termasuk menindak tegas segala bentuk pelanggaran di perairan laut yang jelas-jelas menentang hukum di Indonesia.

Hal ini disampaikan Yustus Nasarius usai serah terima jabatan (sertijab) dengan Danlanal sebelumnya, Letkol Laut (P) M Andri Wahyu Sudrajat di Mako Lanal Bengkulu, Senin (11/11).

\"Ya segala bentuk ilegal fishing akan kita tindak tegas sesuai aturan hukum yang ada. Saya juga minta dukungan segala pihak agar sama-sama kita meningkatkan keamanan perairan Bengkulu,\" ujar Yustus Nasarius di hadapan hadirin termasuk Laksamana Pertama TNI, Dafit Santoso yang hadir dalam acara tersebut.

Sementara itu, Letkol Laut (P) M Andri Wahyu Sudrajat yang akan menempati jabatan baru sebagai Irda Ops Pushidrosal di Jakarta, berharap Danlanal yang baru dapat kerjasama dengan unsur kemaritiman lainnya dalam bidang kemaritiman sehingga dapat membuat Bengkulu jauh lebih aman, terutama terkait dengan trawl dan penjualan baby lobster maupun hal-hal yang bersifat mengganggu keamanan dari wilayah perairan laut Bengkulu.(Imn)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: