Mutasi Pejabat Segera Digelar

Mutasi Pejabat Segera Digelar

\"\"LEBONG, Bengkulu Ekspress – Selesai melaksanakan fit and proper test atau uji kepatuhan dan kelayakan terhadap 14 pejabat eselon II di Pemerintahan Kabupaten (Pemkab) Lebong, mutasi pejabat akan segera digelar.Sekretaris Daerah (Sekda) Lebong, H Mustarani Abidin SH MSi mengatakan, bahwa dari hasil tes terhadap para pejabat eselon II dirinya selaku ketua Panitia Seleksi (pansel) akan menggelar rapat bersama tim pansel.

“Nanti akan kita rapatkan terlebih dahulu dari hasil rapat yang telah dilaksanakan,” jelasnya, kemarin (30/10).

Dari hasil rapat, nantinya akan langsung disampaikan ke Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) untuk mendapatkan petunjuk dari hasil Fit and proper test, sehingga nantinya bisa dijadikan dasar dalam melaksankan rotasi dan mutasi.

“Apapun petunjuk dari KASN nanti akan kita laporkan dengan bapak Bupati,” sampainya.

Untuk diketahui, 14 pejabat yang diminta untuk mengikuti Fit and proper test yaitu epala Badan Kepegawian dan Pemberdayaan Sumber daya Manusia (BKPSDM), H Guntur SSos, Kepala Dinas Penanaman Modal dan Perizinan satu Pintu (DPMPTSP) Bambang Agus Suprabudi SSos Msi, Kepala Dinas Ketenaga Kerjaan dan transmigrasi (Disnakertrans) Bambang Tegoeh Rianto SSos.

Selanjutnya Staf Ahli Hukum dan Politik Drs Erlangga, Staf Ahli Pembangunan Ekonomi dan Keuangan drs Hosen Basri, Kepala Dinas Pertanian dan Perikanan (Disperkan) Emiwati MAk, Kepala Dinas Pariwisata dan Pemuda Olahraga (disparpora) Frans L Julai Simanjuntak SE, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaanh M taufik A SPd.

Kemudian kepala Badan Perencanaan Pembangunan daerah (bappeda) Ir Eddy Ramlan MSi, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa dan Sosial (PMDS) reko haryanto SSos, Sekretaris Dewan Perwakilan rakyat Daerah (DPRD) Supriono SH, kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (Perkim) Yulizar SH, Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Kasatpol PP) Zainal Husni Toha SH dan terakhir Kepala Dinas Lingkungan Hidup Zamhari MH.(614)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: