3.231 RTMP Terima Bantuan Ayam

3.231 RTMP Terima Bantuan Ayam

BINTUHAN, Bengkulu Ekspress - Sebanyak 3.231 Rumah Tangga Miskin Pertanian (RTMP) akan mendapat bantuan ternak ayam melalui program dari Kementerian Pertanian RI. Target penyaluran bantuan diantaranya berupa 161.550 ekor ayam yang dilengkapi dengan kandang, pakan dan obat-obatan. Hal ini disampaikan Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Provinsi Bengkulu, drh Majestika MS saat membuka rapat kordinasi (Rakor) persiapan distribusi bantuan uang dan kandang kegiatan Bedah Kemiskinan Rakyat Sejahtera (Bekerja) bersama para Kades dan camat di gedung serba guna (GSG) Pemda Kaur, Selasa (15/10).

“Kita sangat bersukur dengan bantuan ternak dari Kementerian Pertanian ini, karena dari sekian banyak provinsi di Indonesia, hanya 10 provinsi yang dapat bantuan ini termasuk kita Provinsi Bengkulu,” kata drh Majestika dalam sambutannya.

Dikatakan, para penerima ternak ayam atau ayam Joper sebanyak 3.231 RTMP yang tersebar di 5 kecamatan yakni Kecamatan Muara Sahung, Kinal, Padang Guci Hulu, Kelam Tengah dan Kecamatan Maje. Dimana nanatinya masing-masing RTMP akan menerima 50 ekor ayam usia 4 minggu, pakan 150 kg (3 sak), serta satu kandang senilai Rp 500 ribu dengan ukuran 5 meter persegi.

Untuk penerimaan berupa uang tersebut akan ditransfer ke rekening masing-masing RTMP. Melalui program ini, ia berharap masyarakat penerima bantuan program ini, dapat memanfaatkan bantuan ini sebaik-baiknya, agar dapat lebih meningkatkan kesejahteraan hidup khususnya beternak.

“Mudah-mudahan program ini akan berjalan lancar demi kesuksesan pemerintah dalam memberantas penanganan kemiskinan di Indonesia khususnya di provinsi Bengkulu,” harapnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Pertanian Kaur yang diwakilkan Kabid Peternakan Dodi Haryono STP dalam sambutannya juga menyampaikan, pemerintah daerah Kabupaten Kaue menyambut baik dan sangat mendukung program dari kementerian pertanian ini. Sebab ini salah satu program yang dapat mengatasi kemiskinan yang ada di Kabupaten Kaur. \"Jika dikembangkan dengan baik, bantuan ternak ayam ini dapat menjadi potensi sumber pendapatan yang bisa menopang ekonomi untuk kesejahteraan, karena ini peluag usaha,” sampainya.

Ditambahkannya, bantuan ternak tersebut diprioritaskan bagi masyarakat kurang mampu dalam akses daerahnya memiliki potensi pengembangan ternak. Juga dengan bantuan ternak ayam ini diharapkan dapat mendorong kesejahteraan perekonomian warga khususnya di tingkat pedesaan.

“Harapan kita ke depan dengan adanya bantuan ini tingkat perekonomian dan gizi masyarakat daerah itu dapat lebih meningkat lagi, sekaligus mendukung visi misi Bupati Kaur dalam mewujudkan masyarakat yang sehat,” tandasnya. (618)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: