Undian Simpedes Digelar 5 Oktober
CURUP, Bengkulu Ekspress - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk Kantor Cabang Curup akan segera menggelar undian Tabungan Simpedes semester pertama 2019 ini. Pengundian sendiri akan dilaksanakan Sabtu (5/10) mendatang.
\"Untuk undian Simpedes semester pertama tahun 2019 ini akan kita undi pada 5 Oktober mendatang dan rencananya akan kita laksanakan di Hotel Golden Rich 88 Curup,\" sampai Pemimpin Cabang BRI Kantor Cabang Curup, Ismatullah melalui Asisten Manajer Pemasaran Mikro (AMPM), Mai Susanto saat dikonfirmasi Rabu (11/9) kemarin.
Dalam undian Tabungan Simpedes semester pertama tahun 2019 tersebut, ada sebanyak 82 hadiah yang telah disiapkan oleh BRI Cabang Curup. Dimana untuk hadiah utama atau grand prize yaitu satu unit mobil Toyota Avanza. \"Hadiah grandprize kita kali ini adalah satu unit mobil Toyota Avanza E M/T Major Facelift,\" sampai Mai.
Kemudian untuk hadiah lainnya adalah sembilan unit motor Honda Beat Street CBS Plus, kemudian delapan televisi LG LED 43 inch, selanjutnya 16 kulkas LG 2 pintu, 16 televisi LG LED 32 inch, 16 mesin cuci sharp 2 tabung dan 16 kulkas Polytron 1 pintu.
Dijelaskan Mai, nasabah BRI yang berkesempatan untuk mendapatkan hadiah dalam undian Simpedes tersebut adalah nasabah BRI Kantor Cabang Curup yang memiliki Tabungan Simpedes. Dimana menurut Mai, nasabah BRI Kantor Cabang Curup sendiri tersebar di tiga kabupaten yaitu Rejang Lebong, Lebong, dan Kepahiang. Sehingga menurutnya nasabah BRI yang membuka tabungan Simpedes di kantor BRI yang ada di tiga kecamatan tersebut berkesempatan mendapatkan hadiah-hadiah yang disediakan BRI Kantor Cabang Curup.
\"Untuk undian Simpedes semester pertama 2019 ini, khususnya untuk nasabah Tabungan Simpedes yang melakukan penabungan dari tanggal 1 Maret hingga 31 Agustus kemarin,\" sampainya.
Lebih lanjut ia menjelaskan, untuk persyaratan lain mengikuti undian nasabah Tabungan Simpedes harus memiliki nomor undian. Dimana untuk mendapatkan nomor undian, persyaratannya masih sama dengan priode-priode sebelumnya yaitu setiap tabungan sebesar Rp 100 ribu di rekening Simpedes dan disimpan selama satu bulan yaitu dari tanggal 1 hingga akhir bulan akan mendapat 1 nomor undian dan berlaku kelipatan.
Oleh karena itu semakin besar saldo tabungan yang dimiliki Nasabah Tabungan Simpedes BRI maka akan semakin besar peluang yang mereka dapatkan. Meskipun belum mendapatkan hadiah dalam program kali ini, menurut Mai nasabah setia Tabungan Simpedes maupun calon nasabah Tabungan Simpedes masih berkesempatan untuk mendapatkan hadiah serupa pada priode selanjutnya.
“Yang belum beruntung atau belum membuka tabungan Simpedes, segera buka tabungan Simpedes dan tingkatkan Saldo sehingga berpeluang mendapatkan hadiah dalam priode selanjutnya,” pesan Mai.
Dalam kesempatan tersebut, Mai menjelaskan undian Simpedes yang dilaksanakan BRI sudah menggunakan sistem komputerisasi, kemudian disaksikan oleh notaris, petugas kepolisian dan petugas dari Dinas Sosial Kabupaten Rejang Lebong. Bahkan untuk memastikan bahwa undian tersebut benar-benar rela dan tidak ada permainan, sehari sebelum pelaksanaan akan dilakukan penyegelan komputer yang akan digunakan untuk melakukan pengundian.\"Sehari sebelum pelaksanaan, selain melakukan penyegelan komputer yang akan kita pakai juga akan dilaksanakan pawai hadiah,\" demikian Mai. (251)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: