Pemilihan Ustadz Pintar 20 Peserta Bertarung di Final
BENGKULU, Bengkulu Ekspress– Setelah melewati berbagai rangkaian, akhirnya pemilihan ustadz dan ustadzah remaja (Pintar) telah memasuki babak grand final di Balai Kota Bengkulu, kemarin (23/4). Adapun jumlah peserta yang bertarung yakni 20 orang yang terbagi kategori ustadz dan ustadzah dari total 170 peserta yang telah diseleksi sebelumnya.
Grand Final ini dibuka oleh Walikota H Helmi Hasan melalui Kepala Bagian Bina Kesra Setda Kota Bengkulu, Karnadi SSos. Dalam kesempatan itu, Karnadi menyampaikan apresiasi dan motivasi kepada seluruh peserta. \"Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka mewujudkan Bengkulu relijius, dan kami ucapkan selamat kepada para finalis yang masuk dalam grand final ini,\" ujar Karnadi.
Menurutnya, juara bukanlah satu-satunya patokan keberhasilan, tetapi pengalaman dan keberanian untuk mengikuti suatu kompetisi merupakan keberhasilan yang sebenarnya. Ia berharap ada sikap saling asah, asih dan asuh seusai kegiatan ini, sehingga selesai dari kegiatan ini meninggalkan kenangan yang baik.
“Yang belum menjadi juara jangan menyerah, kalian sudah berhasil dan semoga menjadi terbaik di masyarakat nantinya,” kata Karnadi.
Sementara itu, Juri PINTAR, Buya Uyun menjelaskan persaingan di final ini tentunya semakin ketat karena semua itu punya peluang mendapat Juara. Dalam proses penilaian juga akan diperhatikan secara detail, sehingga nantinya akan dipilih yang terbaik dari yang baik, untuk itu pihaknya berharap agar para peserta dapat tampil maksimal. “Isi materi, ketepatan dengan tema, ekspresi, intonasi suara, kefasehan bacaan Alquran ataupun Hadist, adab dengan audiensi, dan yang terakhir yakni Ketepatan waktu adalah point-point yang harus diperhatikan agar mendapat nilai yang tinggi,” jelasnya. (805)
Nama-Nama Peserta Masuk Grand Final:
Kategori Ustadz Remaja No Nama Asal 1. Nikolas Jodi Renle Ponpes Ihya’ul Qur’an 2. Hasbi Hafiiz Ponpes Ihya’ul Qur’an 3. Firmansyah Rumah Tafizh Al-Markaz 4. Aan Satrio MAN 2 Kota Bengkulu 5. Yusuf Suhendra MAN 1 Kota Bengkulu 6. Raihan Utusan Ponpes Ihya’ul Qur’an 7. Ahmad Fikral Ponpes Ihya’ul Qur’an 8. Yedi IAIN Bengkulu 9. Raihan Zalfina SMP IT RABBANI 10. Afren Sugianto UMB
//Kategori Ustazah Remaja 1. Indah Lubna SMP IT RABBANI 2. Risda Aprilya IAIN BENGKULU 3. Alya Ghefra SMP IT IQRA 4. Diana Monita IAIN Bengkulu 5. Pela Farma IAaIN Bengkulu 6. Usmi Laila IAIN Bengkulu 7. Uchi Fitri SMK Agro Maritim 8. Arum Novita Sari UMB 9. Khariya Rara Ponpes IT RABBANI 10. Rizki Anisa Siregar Universitas Bengkulu
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: