Patroli Gabungan TNI – POLRI
KOTA MANNA, Bengkulu Ekspress – Pelaksanaan pemilu serentak tinggal menunggu hari. Saat ini Polres Bengkulu Selatan (BS) bersama Kodim 0408 Bengkulu Selatan menggalakan patroli gabungan. “Patroli ini untuk memastikan situasi kamtibmas di Bengkulu Selatan selalu kondusif,” kata Kapolres Bengkulu Selatan, AKBP Rudy Purnomo SIK MH melalui kabag OPS, Kompol Sofyanto SH.
Sofyanto mengatakan, patroli gabungan tersebut melibatkan anggota Polres Bengkulu Selatan dan anggota Kodim Bengkulu Selatan. Mereka menggelar patroli di wilayah Kota Manna dengan menelusuri sepanjang jalan seperti wilayah Padang Panjang, hingga ke pantai pasar bawah dan ke arah terminal Gunung Ayu.
“Anggota menggunakan mobil dan sepeda motor memantau setiap sudut wilayah Bengkulu Selatan,” ujarnya.
Sofyanto menambahkan adanya patroli gabungan ini juga berfungsi untuk mencegah adanya aksi balap liar di malam hari. Selain itu untuk memantau kegiatan warga atau calon serta tim suksesnya. Sebab malam-malam menjelang hari pencoblosan, rabu (17/4) rawan dimanfaatkan oknum tertentu untuk bermain politik uang atau melakukan serangan pajar. “ kita patroli ba’da isya hingga waktu subuh,” imbuhnya.
Dengan adanya patroli gabungan ini, Sofyanto berharap setiap hal-hal yang mencurigakan dapat segera terdeteksi. Dirinya mengimbau warga Bengkulu Selatan dapat selalu berkoordinasi dengan pihaknya jika ada hal-hal yang berbau politik jelang hari H. Sebab saat ini sudah merupakan masa tenang. “ Saat ini sudah masa tenang, jadi jangan ada lagi kegiatan politik,” terang Sofyanto. (369)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: