172 JCH Divaksin Meningitis

172 JCH Divaksin Meningitis

TAIS,Bengkulu Ekspress - Sebanyak 172 Jamaah Calon Haji (JCH) musim haji 2019 divaksin meningitis oleh Dinas Kesehatan (Dinkes) Seluma, kemarin (10/4). Rencananya kegiatan vaksin ini digelar selama Dua hari, hingga seluruh JCH tersebut selesai divaksin. Kepala Kantor (Kakan) Kementerian Agama (Kemenag) Seluma Drs H Herman Yatim MM mengatakan, pemaksinan ini sengaja digelar selama Dua hari. Mengingat jarak tempuh JCH yang banyak dari desa pedalaman Seluma.

\"Terhitung hari ini (kemarin, red) dan besok (hari ini,red) merupakan jadwal yang sudah di tetapkan. Ini kami lakukan mengingat banyak JCH kita ini yang tinggal di desa pedalaman yang jarak tempuhnya cukup jauh dan memerlukan banyak waktu untuk melaksanakan vaksin ini,\" jelas Herman.

Dalam melakukan vaksin ini, Dinkes Seluma menyiapkan empat orang dokter bertugas memvaksin 172 JCH Seluma. Secara teratur, JCH yang datang didata untuk petugas, setelah itu menunggu di tempat yang telah disiapkan sebelum dipanggil oleh petugas untuk dilakukan vaksin. \"Vaksin menengitis ini sangat penting bagi JCH sebelum berangkat ke tanah suci. Pemerintah Arab Saudi tidak mau menerima JCH, jika belum di vaksin menengitis,\" kata Herman.

Selain itu, aturan terbaru yang dikeluarkan Kemenag surat keterangan kesehatan JCH yang di keluarkan Dinkes, menjadi syarat dalam pelunasan Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji (BPIH). Laporan kesehatan JCH ini nanti dilaporkan melalui website, yang nantinya akan dilihat oleh pihak Bank saat pelunasan BPIH.

\"Salah satu syarat dikeluarkannya surat kesehatan, JCH harus melaksanakan vaksin menengitis ini. Saat pelunasan BPIH, petugas bank akan melihat status kesehatan JCH ini secara online. Jika JCH belum keluar surat kesehatannya, maka pelunasan BPIH belum bisa dilakukan,\" terang Herman.

Sementara itu Kabid Pencegahan dan Penanganan Penyakit Dinkes Seluma, Ahmad Taviv, S.IP melalui Kasi Surveilen dan Imunisasi Irwan Ramdani S.KM mengatakan, tidak ada kendala dalam melakukan vaksin JCH di hari pertama. Setengah JCH telah selesai dilakukan vaksin menengitis di hari pertama. \"Sisanya akan kita tuntaskan besok,\" ucap Irwan. Tambah Irwan, dari pemeriksaan yang telah dilakukan penyakit yang paling banyak diderita oleh JCH adalah Hypertensi, Jantung dan Diabetes, sama seperti JCH sebelumnya. \"Namun masih batas aman, sehingga tidak ada kendala bagi JCH kita untuk menunaikan rukun islam ke Lima tahun 2019 ini,\" demikian Irwan.(333)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: