Kominfo Bengkulu Selatan, Belajar Ke Pagar Alam
KOTA MANNA, Bengkulu Ekspress – Dalam rangka meningkatka kinerja, Dinas Komunikasi dan Informasi Bengkulu Selatan (BS) menggelar kunjungan kerja (kunker) ke Dinas Kominfo Pagar Alam Provinsi Sumatera Selatan. “ Kita berupaya agar kinerja Kominfo Bengkulu Selatan terus meningkat, dengan belajar ke Pagar Alam,” kata Kepala Dinas Kominfo Bengkulu Selatan, Supran SH MH.
Oleh karena itu, Rabu (10/4), Kominfo Bengkulu Selatan menyambangi Dinas Kominfo Pagar Alam. Dengan adanya kunker tersebut, Supran mengaku akan berupaya agar kualitas program pengelolaan informasi Komunikasi publik berbasis elektronik. Sebab,sambungnya Pelayanan informasi dan komunikasi sangat penting. Sehingga bisa diakses semua pihak, serta diharapkan mampu mencerdaskan masyarakat.
“ Kominfo Bengkulu Selatan terus berusaya memberikan informasi kepada warga secara maksimal,” ujarnya.
Supran menjelaskan, kunker pihaknya tersebut disambut oleh Plt kepala Dinas Kominfo Pagar Alam, Drs John Foster MPd beserta para kabid dan kasi bawahannya. Bahkan kunker pihaknya tersebut disambut baik, dan pihak Kominfo Pagar Alam bersedia berbagi informasi yang pengalaman. “ Pihak Kominfo Pagar Alam sangat terbuka, semoga ke depan hubungan baik ini terus terbangun, Informasi yang kami dapatkan akan kami terapkan di Kominfo Bengkulu Selatan,” terang Supran. (369)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: