Tekan Angka Golput, KPU Rutin Sosialisasi

Tekan Angka Golput,  KPU Rutin Sosialisasi

KOTA MANNA, Bengkulu Ekspress – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bengkulu Selatan (BS), saat ini rutin turun ke lapangan menggelar sosialisasi tentang pemilu. Hal itu merupakan salah satu langkah menekan angka golongan putih (golput) atau tidak memilih.

“ Kami ingin partisipasi warga Bengkulu Selatan dalam pemilu tahun ini tinggi,” kata ketua KPU Bengkulu Selatan, Alpin Samsen SPt.

Alpin mengatakan, saat ini, pihaknya menargetkan meningkatnya partisipasi warga dalam memilih dari pemilih pemula, komunitas dan pemilih perempuan.

Sehingga anggotanya rutin turun ke lapangan. Seperti kemarin menggelar sosialisasi pemilu ke pemilih pemula di SMAN 8 Bengkulu Selatan.

“ Semua SMA sederajat, perguruan tinggi dan komunitas serta kaum perempuan akan kami datangi,” imbuhnya.

Oleh karena itu, Alpin berharap dukungan semua lapisan masyarakat Bengkulu Selatan agar dapat menyalurkan hak pilihnya pada pemilu 17 April mendatang.  “ Ingat pemilu 17 April jangan sampai tidak menggunakan hak pilih,” imbau Alpin. (369)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: