KPU Rejang Lebong Rekrut Relawan Demokrasi

KPU Rejang Lebong Rekrut  Relawan Demokrasi

CURUP, Bengkulu Ekspress - Untuk meningkatkan partisipasi pemilih pada Pemilu serentak yang akan dilaksanakan 17 April 2019 ini. Komisi Pemilihan Umum (KPU) Rejang Lebong saat ini tengah merekrut relawan demokrasi. Menurut Koordinator Divisi Sosialisasi KPU Rejang Lebong, Ujang Maman, jumlah relawan demokrasi yang akan direkrut oleh KPU Rejang Lebong tersebut sebanyak 50 orang.

\"Saat ini kita tengah merekrut relawan demokrasi yang jumlahnya sebanyak 50 orang,\" sampai Ujang saat dikonfirmasi Kamis (10/1) kemarin.

Dijelaskan Ujang, 50 relawan demokrasi yang akan direkrut oleh KPU Rejang Lebong tersebut akan mereka ambil dari 11 basis masyarakat yang ada di Rejang Lebong. 11 basis masyarakat yang akan diambil perwakilannya untuk menjadi relawan demokrasi tersebut mulai dari basis marjinal, basis keagamaan, basis disabilitas, kemudian basis pemula, pemuda, perempuan, basis internet dan beberapa basis masyarakat lainnya.

Dijelaskan Ujang, rekruitmen relawan berdasarkan basis ini bukan tanpa alasan, salah satunya untuk memudahkan mereka dalam melakukan sosialisasi terkait dengan pelaksanaan Pemilu serentak tahun 2019 ini. Dimana menurutnya saat melakukan sosialisasi nanti mereka akan melakukan sosialisasi dibasis atau komunitas mereka masing-masing.

\"Dengan kita rekrut berdasarkan basis ini, mereka akan lebih mudah dalam melakukan sosialisasi karena setidaknya mereka sudah paham tentang basis atau lapisan mereka masing-masing, sehingga komunikasinya akan lebih mudah,\" terang Ujang.

Lebih lanjut Ujang menjelaskan, adanya rekruitmen relawan Pemilu ini sendiri, karena ia mengakui, dengan keterbatasan personil yang dimiliki oleh KPU Rejang Lebong saat ini, maka tidak semua lapisan masyarakat bisa dijangkau oleh KPU, maka dengan adanya relawan ini, mereka akan menjadi perpanjangan tangan dari KPU untuk menyampaikan setiap program yang ada di KPU Rejang Lebong.

Dibagian lain, Ujang juga mengungkapkan, rekruitmen relawan demokrasi ini sendiri merupakan salah satu upaya yang dilakukan oleh KPU Rejang Lebong untuk meningkatkan partisipasi pemilih di Kabupaten Rejang Lebong. Dimana pada Pemilu serentak 2019 ini target partisipasi pemilih ditargetkan minimal 77,7 persen.\"Dengan adanya relawan demokrasi ini, kita menargetkan menimal partisipasi pemilih kita 77,7 persen,\" paparnya.

Sementara itu, kriteria untuk bisa menjadi relawan demokrasi ini sendiri, menurut Ujang adalah mereka yang berusia minimal 17 tahun, kemudian tidak sebagai partisipan maupun pengurus partai politik dan juga bukan penyelenggaran Pemilu. (251)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: