SKB Digelar di IAIN Curup
CURUP, Bengkulu Ekspress - Meskipun sebelumnya Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Rejang Lebong, H RA Denni SH MM mengungkapkan pelaksanaan seleksi kemampuan bidang (SKB) untuk CPNS Rejang Lebong akan dilaksanakan di UPT BKN Bengkulu, namun saat dikonfirmasi Selasa (4/11) kemarin, Sekda memastikan bahwa pelaksanaan SKB akan dilaksanakan di IAIN Curup.
\"Sebelumnya memang kita menduga akan dilaksanakan di UPT BKN Bengkulu, karena memang pesertanya sedikit,\" sampai Sekda.
Namun setelah Pemerintah Kabupaten Rejang Lebong berkoordinasi dengan BKN terkait dengan pelaksanaan SKB di Kabupaten Rejang Lebong, menurut Sekda pihak BKN maupun Panselnas menyetujui agar Pemerintah Kabupaten Rejang Lebong tetap melaksanakan SKB di IAIN Curup sama halnya dengan pelaksanaan SKD beberapa waktu lalu.\"Karena kita sudah mendapat izin untuk melaksanakan SKB di IAIN Curup, sehingga pelaksanaan SKB akan kita laksanakan di IAIN Curup,\" sampainya.
Sementara itu, untuk pelaksanaan SKB sendiri, menurut Sekda saat ini Panselda Rejang Lebong masih menunggu jadwal pasti dari Panselnas. Hanya saja menurutnya kemungkinan akan dilaksanakan paling cepat tanggal 11 Desember ini. Pelaksanaan SKB sendiri akan dilaksanakan selama 2 hari.\"Untuk pelaksanaan kita masih menunggu jadwal dari Panselnas, namun paling cepat tanggal 11 ini,\" tambah Sekda.
Selain itu, Sekda juga mengungkapkan dalam pelaksanaan SKB nanti, peserta yang lulus passing grade pelaksanaan tesnya tidak akan bersamaan dengan peserta yang lolos setelah dengan sistem perangkingan. Sementara itu untuk mekanisme tesnya sendiri, hingga kemarin sekda belum bisa memastikannya, namun menurutnya kemungkinan besar tidak jauh berbeda dengan SKD beberapa waktu lalu, hanya saja yang membedakan kemungkinan besar soalnya saja yang lebih kepada bidang sesuai dengan yang diambil masing-masing pendaftar.
\"Untuk teknisnya kita belum tahu pasti, karena ada di Panselnas, karena kita di daerah prinsipnya hanya menyiapkan lokasinya,\" papar Sekda.
Terkait dengan kesiapan lokasi sendiri, menurut Sekda semuanya sudah siap atau tidak ada kendala karena memang lokasi yang akan digunakan adalah lokasi yang sebelumnya digunakan untuk tes SKD.(251)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: