Pemkab Peduli Palu dan Donggala

Pemkab Peduli Palu dan Donggala

TAIS, Bengkulu Ekspress - Pemerintah Kabupaten Seluma, peduli terhadap korban gempa dan tsunami di Pau dan Donggala, Sulawesi Tengah. Bentuk kepedulian itu diwujudkan dengan penggalangan dana bantuan. Terhitung Senin (1/10), Pemkab Seluma, sudah mengeluarkan surat edaran ke seluruh organisasi perangkat daerah (OPD), kecamatan maupun kelurahan untuk berpartisipasi memberikan bantuan dana pada akasi sosial penggalangan dana yang dilakukan.

“Solidaritas kita meringankan beban saudara kita di Sulawesi dan ini harus ditindaklanjuti seluruh pihak di Pemda Seluma ini,” ujar Sekretaris Daerah (Sekda) Irihadi MSi kepada Bengkulu Ekspress kemarin (3/9).

Irihadi menerangkan, bantuan apapun harus terkumpulkan, baik itu dalam bentuk pakaian layak pakai, makanan siap saji atau dalam bentuk lainnya. Termasuk bantuan uang juga diterima. “Jika sudah terkumpul bantuan itu diantarkan langsung Bupati dan Wakil Bupati Seluma ke Sulawesi,” bebernya.

Camat Seluma Timur Adiman Ssos menerangkan, memang seluruh camat dan kepala OPD sudah dikumpulkan untuk berpartisipasi dalam membantu korban bencana alam yang terjadi di Sulawesi. Kecamatan juga sudah membentuk tim satuan penghimpun dana bantuan di kecamatan, instansi maupun di jalan umum.

“Tim sukarela atas korban bencana masih berjalan mengumpulkan satu persatu diharapkan bantuan bisa banyak di dapatkan untuk korban bencana alam gempa dan tsunami,” pungkasnya.(333)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: