Tahun depan Dana Desa Rp 70 Triliun, Pendamping Desa Dituntut Kerja Ekstra

Tahun depan Dana Desa Rp 70 Triliun, Pendamping Desa Dituntut Kerja Ekstra

Bengkulu, Bengkuluekspress.com - Pemerintah pusat berencana menaikan dana desa pada tahun depan sebesar Rp 70 triliun, meningkat sebesar Rp 10 triliun dari tahun ini. Untuk itu, Menteri Desa Pembangunan Desa Tertinggal dan Transmigrasi (Mendes PDTT), Eko Putro Sandjojo meminta para pendamping desa untuk bekerja lebih keras untuk bersama melakukan pengawasan dana desa.

Hal itu disampaikan Eko Putro dalam rapat koordinasi bersama ratusan pendamping desa se-Provinsi Bengkulu di Rafles City Hotel Bengkulu, Kamis malam (16/8/18). Pada kesempatan ini, sang mentri memaparkan penyerapan dana desa yang terus meningkat dari tahun ketahun.

Tahun ini, penyerapan dana desa telah mencapai 99%. Hal itu dikatakanya, berkat kerja para pendamping desa yang terus belajar memahami dan menguasai materi-materi kerja sebagai pengawas pembangunan desa.

\"Penyerapan dana desa sudah semakin baik. Kita terus upayakan penyerapan semaksimal mungkin. Presiden Joko Widodo sendiri sudah mengintruksikan untuk menambah dana desa ditahun depan untuk terus membangun desa tertinggal,\" ungkapnya kepada awak media seusai acara.

Masih dikatakan Eko Putro, Bengkulu memang masih tergolong daerah tertinggal. Di Sumatera, Bengkulu menduduki posisi 9 di tingkat kemajuan daerah, naik 1 peringkat dibanding tahun lalu yang berada di posisi 10.

Hal itu menandakan Provinsi Bengkulu mengalami kemajuan yang merupakan dampak positif dari manfaat dana desa. Pendamping desa dituntut bisa memecahkan masalah di desa teritorialnya dan melaporkan jika ada temuan masalah dialapangan dengan menghubungi call center pengaduan. (Adv)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: