PKS Final Ajukan Calon Wabup

PKS Final Ajukan Calon Wabup

\"logo-pks\"TAIS, BE- Meski belum mengetahui tanggal pasti pelantikan Bundra Jaya menjadi bupati, DPD Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Seluma telah menyiapkan kadernya diajukan menjadi wakil bupati (wabup). Dikatakan Ketua DPD PKS Seluma, Rudi Rusdianto, pihaknya sebagai partai pengusung Murman Effendi-Bundra Jaya pilkada 2010 lalu, berhak mengajukan calon penggati wabup pasca Murman diberhentikan dari jabatan.

“PKS akan mengusung wakil bupati pengganti Bundra Jaya pada posisi wabup. Terkait siapa orangnya, kita akan melihat keinginan masyarakat. Kader mana yang paling diingini masyarakat, maka itu yang akan kita ajukan,” kata Rudi ketika diminta keterangan soal isu pengisian kursi Wabup, kemarin (30/1).

Menurutnya, begitu banyak kader PKS di Seluma yang dianggap mampu mengemban amanah menjadi pendamping bupati Bundra Jaya nantinya. PKS, katanya terus berkomitmen menjalankan amanah masyarakat dan tetap krisis menyikapi kebijakan kepemimpinan. Walau tak hanya sendiri menjadi pengusung calon kepala pada Pilkada lalu, melainkan bersama PKPI, PKS memastikan mengajukan calon wabup pengganti dengan kriteria kader yang memiliki jiwa patriotisme dan memperjuangkan kepentingan masyarakat.

“Siapapun yang akan kita usulkan nantinya, dia merupakan sosok yang mendapat dukungan dari masyarakat Seluma,” imbuhnya.(333)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: