Motor Dirantai, Lenyap Digasak Maling

Senin 28-01-2013,20:54 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

TALO, BE-Pencurian kendaraan bermotor (curanmor) kembali terjadi di wilayah hukum Seluma. Sepeda motor milik Nazarudin (35) warga Desa Kampai Kecamatan Talo, yang diparkir dengan kondisi dikunci stang dan kunci tambahan rantai beserta gembok lenyap digasak maling.

Data terhimpun, kasus curanmor tersebut kemarin mulai diusut anggota Polsek Talo. Peristiwa itu sendiri terjadi pukul 16.00 WIB  Sabtu (26/1) lalu. Akibat kejadian tersebut, korban merugi senilai harga motor Vega R BD 3065 PE miliknya itu Rp 9 juta. Dalam laporannya ke Polisi, kejadian bermula ketika dirinya ikut mancing bersama rekannya di hamparan sawah di Desa Bunut Tinggi, Talo. Motor diparkir di pinggir jalan lintas Tais – Manna bersama dengan sejumlah motor lainnya.

Usai mancing, ketika akan pulang motor sudah lenyap. Dalam melakukan aksinya, diperkirakan pelaku merusak kunci gembok rantai motor, lalu merusak kunci stang menggunakan kunci leter T.

Kapolres Seluma, AKBP PL Gaol SIK melalui Kapolsek Talo Iptu, Andrianto SH membenarkan dengan adanya laporan kasus curanmor tersebut. Dikatakannya, sejauh ini pihaknya masih melakukan pemeriksaan saksi dan korban. \"Kasus ini masih dalam penyelidikan. Kita masih menghimpun keterangan saksi-saksi dan keterangan korban,\" terangnya.(333)

Tags :
Kategori :

Terkait