Ramai-ramai Daftar PPK

Jumat 26-01-2018,11:15 WIB

BENTENG, Bengkulu Ekspress - Lowongan Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dimanfaatkan oleh puluhan masyarakat di Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng). Puluhan masyarakat dari berbagai kecamatan se-Kabupaten Benteng berdatangan ke kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Benteng yang berlokasi di Desa Nakau, Kecamatan Talang Empat untuk mengambil formulir pendaftaran tersebut.

\"Pada hari Rabu (24/1) pagi, tercatat sebanyak 39 orang telah megambil formulir, sedangkan Kamis sebanyak 30 orang dan diprediksi akan terus berdatangan,\" ungkap Komisioner KPU Kabupaten Benteng Divisi Sosialisasi dan Partisipasi Masyarakat, Drs Bj Karneli, kemarin (25/1).

Mantan Ketua Panitia Pengawas Pemilihan Umum (Panwaslu) Kabupaten Benteng ini menyampaikan, proses pengambilan formulir tidak hanya bisa dilakukan di kantor KPU Kabupaten Benteng, melainkan bisa melalui web KPU Kabupaten Benteng.

\"Dari puluhan calon peserta, baru 1 (satu) orang yang telah resmi mengembalikan berkas pendaftaran,\" bebernya.

Disampaikan BJ Karneli, pihaknya akan memberikan kesempatan kepada masyarakat untuk menyampaikan berkas secara langsung ke kantor KPU hingga 31 Januari 2018 mendatang.

Dijelaskan Karneli, peluang untuk menjadi PPK tentu saja tidak berlaku untuk semua orang. Yakni hanya berlaku bagi yang tidak memiliki hubungan atau ikatan perkawinan dengan Komisioner KPU Benteng serta tidak boleh termasuk ke dalam pengurusan partai politik (parpol) manapun.

\"Berbeda dengan periode sebelumnya, rekrutmen PPK pada periode ini mengalami pengurangan jumlah anggota. Jika sebelumya anggota PPK yang direkrut sebanyak 5 orang, pada periode kali ini hanya sebanyak 3 orang untuk setiap kecamatan,\" tandasnya.(135)

Tags :
Kategori :

Terkait