Personel PBK Dilatih

Kamis 25-01-2018,11:50 WIB

BENTENG, Bengkulu Espress - Guna meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) para personel, Dinas Pemadam Kebakaran (PBK) Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng) rutin melakukan pelatihan. Kepala Dinas PBK Kabupaten Benteng, Zamzami Syafi\'i mengungkapkan, pelatihan yang dilakukan internal PBK Kabupaten Benteng akan dilakukan setiap bulan.

\"Untuk meningkatkan keahlian personel, kami terus memberikan pelatihan atau pemahaman kepada para personel yang berstatus honor,\" ungkap Zamzami.

Menurut dia, sejauh ini Kabupaten Benteng memang belum memiliki petugas yang benar-benar handal dalam menjinakkan kobaran si jago merah saat terjadi bencana kebakaran.

\"Jika dibandingkan dengan daerah lain, pemahaman ataupun praktik cara pemadaman api personel yang kita miliki memang belum begitu handal. Sebab itu, selain pelatihan rutin perbulan, kami juga akan mengadakan kegiatan pelatihan sekaligus pendidikan dasar (diksar) kepada para personel dengan menggandeng para personel TNI dan Polri,\" tandasnya.

Secara keseluruhan, jelas Zamzami, pihaknya memiliki sebanyak 105 orang personel yang tersebar di 5 (lima) posko di Kabupaten Benteng. Yakni Posko Desa Nakau Kecamatan Talang Empat, posko Desa Pekik Nyaring Kecamatan Pondok Kelapa, Posko Desa Bajak I Kecamatan Taba Penanjung, posko Kecamatan merigi Sakti dan Posko Kecamatan Pematang Tiga. Dari seluruh posko yang ada, sarana penunjang juga belum memcukupi kebutuhan personel.

\"Saat ini kami hanya memiliki 4 (empat) unit armada atau mobil pemadam kebakaran. Sedangkan untuk posko Kecamatan Pematang Tiga, kita hanya menempatkan 1 unit kendaraan yang telah dimodifikasi secara khusus untuk membatu penanganan bencana kebakaran. Karena tak membawa air, kendaraan tersebut hanya bisa memiliki pipa yang berfungsi untuk menyedot air dan menyemprotkannya ke lokasi kebakaran,\" terang Zamzami. (135)

 
Tags :
Kategori :

Terkait