CURUP, Bengkulu Ekspress - Pemerintah Kabupaten Rejang Lebong kembali merotasi sejumlah pejabat eselon III dan IV dalam lingkup Pemerintah Kabupaten Rejang Lebong. Salah satu pejabat yang dirotasi kemarin adalah Kabag Humas dan Protokoler Sekretariat Kabupaten Rejang Lebong Dodi Sahdani SSos MSi.
Dalam Surat Keputusan Bupati Rejang Lebong nomor 180.364.VII tahun 2017. Dodi Sahdani dirotasi menjadi Sekretaris Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Rejang Lebong. Sedangkan Sekretaris Diskominfo sebelumnya, Fery Najamudin SH, menempati posisi yang sebelumnya ditempati Dodi Sahdani yaitu sebagai Kabag Humas dan Protokoler Setda Kabupaten Rejang Lebong.
Selain kedua pejabat tersebut, sejumlah pejabat juga dilantik dalam kegiatan pelantikan yang digelar di Ruang Pola Pemkab Rejang Lebong, Kamis (27/7) kemarin. Sejumlah pejabat lain yang dilantik kemarin seperti Beni Ardiansyah SH yang menjabat sebagai Sekretaris Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu, kemudian Yusran Fauzi ST yang menjabat sebagai Kabag Administrasi Pengadaan Barang dan Jasa Sekretariat Kabupaten Rejang Lebong. Kemudian Agus SH Yang dilantik menjadi Kepala Bagian Pencegahan dan Penyuluh Kebakaran pada Dinas Pemadam Kebakaran Kabupaten Rejang Lebong serta Hariyanto SH dilantik sebagai Lurah Timbul Rejo. Wakil Bupati Rejang Lebong, H Iqbal Bastari SPd MM usai melantik pejabat baru di lingkugan Pemerintah Kabupaten Rejang Lebong tersebut menjelaskan, bahwa rotasi maupu mutasi dijajaran pemerintah daerah adalah yang biasa, rotasi yang dilakukan tersebut tak lain hanya utuk memenuhi kebutuhan akan organisasi.
\"Kegiatan ini merupakan bagian dari penyegaran untuk memenuhi kebutuhan akan akan organisasi,\" terang Wabup. Lebih lanjut Wabup menjelaskan, mutasi merupakan bagian dari siklus kehidupan, dimana menurutnya siklus tersebut akan selalu ada hanya saja terkadang waktunya tidak diketahui, karena menurutnya rotasi yang dilakukan tersebut berdasrkan kebutuhan serta dalam menunjang kinerja organisasi.
\"Rotasi atau mutasi seperti ini, merupakan bagian dari siklus kehidupan, dimana sewaktu-waktu bisa saja terjadi sesuai dengan kebutuhan kita,\" tambah Wabup. Dalam kesempatan tersebut, Wabup juga berpesan kepada pejabat baru untuk bisa segera menyesuaikan diri dengan tempat kerjanya yang baru, serta bisa mendukung proses percepatan pembangunan di Kabupaten Rejang Lebong.(251)