Pasar Ramadhan Tetap di Setia Negara

Sabtu 27-05-2017,13:20 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

CURUP, Bengkulu Ekspress - Meskipun lokasi pasar Ramadhan di Lapangan Setia Negara mendapat penolakan dari pedagang, bahkan para pedagang sudah meminta tolong ke DPRD Rejang Lebong, namun, pelaksanaan pasar Ramadhan tetap dilaksanakan di Lapangan Setia Negara.  \"Untuk lokasi pasar Ramadhan tetap kita laksanakan di Lapangan Setia Negara,\" ungkap Kepala UPTD Pasar, A Saupi.

Menurut Saupi, tetap dilaksanakannya pasar Ramadhan di Lapangan Setia Negara Curup, bukan kemauan pihak UPTD Pasar, namun berdasarkan petunjuk dari Bupati Rejang Lebong langsung.  Dimana menurut Saupi, setelah menggelar hearing di DPRD Rejang Lebong pada Rabu (24/5) kemarin, ia langsung menghadap Bupati Rejang Lebong.

Dari arahan bupati tersebut, pasar Ramadhan tetap dilaksanakan di Lapangan Setia Negara Curup. Menurut Saupi, salah satu pertimbangan dari bupati pelaksanaan pasar Ramadhan tetap di Lapangan Setia Negara adalah masalah penutupan jalan.  Karena bila tetap dilaksanakan di Pasar Bang Mego dan Pasar Atas, maka akan terlalu banyak jalan di Kota Curup yang ditutup.

\"Pertimbangan Pak Bupati untuk tetap melaksanakan di Lapangan Setian Negara, karena bila tetap di Bang Mego dan Pasar Atas akan banyak jalan yang ditutup.  Sementara saat ini saja Jalan MH Thamrin sudah ditutup karena pembangunan jembatan,\" jelas Saupi.

Dengan masih dilaksanakan di Lapangan Setia Negara tersebut, Saupi berharap para pedagang tidak perlu khawatir dagangan mereka tidak laku.  Karena menurutnya sejumlah langkah akan dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten Rejang Lebong, termasuk mengalihkan pasar murah yang dilaksanakan di GOR Curup ke Lapangan Setia Negara.

\"Selain itu, pembukaan besok (sore ini) akan dibuka langsung oleh Pak Bupati, serta Ketua TP PKK sudah mengintruksikan seluruh anggota PKK dan Dharmawanita untuk belanja di pasar Ramadhan,\" paparnya.

Sementara itu, untuk persiapan sendiri, menurut Saupi hingga kemarin pihaknya telah mendirikan 25 unit tenda dengan jumlah pedagang yang telah mendaftar sebanyak 140 orang pedagang. Namun menurutnya bila ada yang mendaftar kembali, Saupi mengaku pihaknya siap untuk menambah tenda.  \"Bila nanti masih ada yang mendaftar maka kami siap untuk menambah tenda bagi para pedagang,\" demikian Saupi. (251)

Tags :
Kategori :

Terkait