11 Dokter Internship Mengabdi di Kaur

Jumat 17-02-2017,16:00 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

BINTUHAN,BE- Sebanyak11 orang dokter muda yang tergabung dalam Program Internship atau pengabdian profesi bidang kedokteran, yang dikirim Kementerian Kesehatan RI melalui Pemprov Bengkulu mulai mengabdikan dirinya di Kabupaten Kaur.

“Seluruhnya dokter umum yang baru lulus kuliah, mereka akan mengabdi selama satu tahun di kabupaten Kaur ini,” kata Sekda Kaur H Nandar Munadi S Sos Msi, kemarin (16/2).

Dikatakan Sekda, para dokter internship ini merupakan program digagas Kementerian Kesehatan RI. Untuk kesekian kalinya diterapkan didaerah Kaur sebagai upaya pemerataan tenaga dokterdi daerah terpencil. Semua dokter akan mengabdi selama setahun, di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dan beberapa puskesmas di wilayah Kabupaten Kaur.

“Dokter internship ini ada dari Aceh, Medan dan juga ada yang lulusan dari Bengkulu. Miskipun mereka megabdi sebentar merekai ini sangat bermanfaat khususnya untuk masyarakat Kaur,” terangnya.

Ditambahkan Sekda, program tersebut diharapkan akan mampu mengatasi adanya kekurangan tenaga dokter di Kaur khususnya, juga selain memberikan kesempatan kepada dokter-dokter muda tersebut berlatih sesuai bidangnya dengan terjun langsung ke masyarakat. Diharapkan para dokter muda tersebut akan mengabdi di lokasi dengan baik dan bisa mengatasi permasalahan kekeurangan dokter yang terjadi sampai sekarang di Kaur.

“Kami berharap mereka ikut berperan serta dalam upaya peningkatan pelayanan kesehatan di Puskesmas dan RSUD Kaur, dan jika memungkinkan mereka juga kami harapkan untuk mengabdi selamanya di Kaur karena memang kami masih kekurangan tenaga dokter,” jelasnya.(618)

Tags :
Kategori :

Terkait