Menpar Arief Yahya menyebutkan bahwa membangun pariwisata itu tidak bisa single fighter. Harus dikeroyok beramai-ramai dari, Academician (A), Business (B), Community (C), Government (G) dan Media (M). Ketika lima unsur yang dia sebut sebagai Pentahilix itu berkolaborasi, maka ekosistem pariwisata akan cepat terbentuk, dan destinasi menjadi semakin ramai dikunjungi wisman.