Pelaku Sudah Ditangkap, Sempat Bikin Sandiwara
BENGKULU, BE- Kasus pembunuhan kembali terjadi di Kota Bengkulu. Kemarin (30/7) sekira pukul 11.30 WIB seorang ibu muda ditemukan tewas dalam keadaan mengenaskan. Putri Hartina (20) warga Perumahan Bumi Persada Indah Kecamatan Kampung Melayu, belakang Mako Lanal Kota Bengkulu, saat ditemukan dalam kondisi tak bernyawa dengan tubuh telentang di dalam kamar rumahnya, celana melorot hingga ke lutut dan mulut disumpal dengan kain.
Data terhimpun, ibu muda anak satu ini ditemukan oleh tetangganya bernama Susi Susanti (25) yang curiga melihat korban dari pagi tidak keluar rumah. Sehingga Susi mencoba menggedor rumah korban yang pada saat itu pintu depan rumah korban dalam keadan terkunci.
Merasa adanya kecurigaan, Susi pun mencoba melihat pintu belakang rumah korban dan dilihat pintu sudah terbuka. Karena timbul kecurigaan, akhirnya Susi memberanikan diri masuk kedalam rumah korban dan alangkah terkejutnya, ketika melihat korban sudah tergeletak dengan celana melorot sebatas lutut dan mulut disumpal menggunakan kain. Melihat hal tersebut, dirinya langsung berlari menuju kerumah orang tua korban yang tidak jauh dari rumah korban.
\"Pas aku nengok Putri, aku langsung kerumah orang tuanya untuk melihatnya (korban) tampa mengatakan bahwa Putri sudah meninggal,\" jelasnya, kemarin (30/7).
Ketika melihat korban sudah tidak bernyawa, kedua koran tua dan adik korban tidak menyangka dengan apa yang telah terjadi terhadap anaknya. Serta ayahnya yang tidak sanggup mengetahui anaknya telah meninggal, dengan histeris meratapi kepergian korban, sehingga harus dijauhkan dari tempat korban. Selenjutnya adek korban yang meminta tolong agar pelaku yang telah membunuh ayuknya tersebut bisa diketemukan dan dihukum mati. \"Tolong tangkap yang membunuh ayuk ku tu, aku minta dihukum mati jugo,\" ujarnya.
Kapolres Bengkulu AKBP Ardian Indra Nurinta SIk melalui Kapolsek Selebar IPDU Yudha Setiawan SH membenarkan penemuan mayat seorang wanita yang diketemukan oleh salah seorang rekan korban yang curiga korban belumkeluar rumah dan belum bangun.
\"Ketika ditemukan, korban dalam keadaan tertidur, dengan posisi \"mohon maaf\" setengah telanjang dan mulutnya disumpal dengan kain,\" jelasnya. Sedangkan modus ditemukannya korban sendiri, berdasarkan keterangan dari saksi-saksi yang telah dimintai keterangan sementara kemungkinan besar karena pemerkosaan disertai pembunuhan. Namun pihaknya masih menunggu hasil dari visum dari pihak dokter RS Bhayangkara. Nanti bisa diketahui persis motifnya apakah diperkosa lalu dibunuh atau ada yang lain, hal ini jika berpatokan dari oleh kejadian di TKP tidak ada satupun barang berharga seperti emas serta yang lainnya hilang.
\"Hanya saja kami masih mencoba keberadaan handphone korban yang saat ini belum diketemukan,\" ujarnya.
Untuk siapa pelaku yang telah tega melakukan pembunuhan terhadap korban, Kapolsek mengatakan memang pihaknya telah mencurigai beberapa pelaku, namun belum bisa menetapkannya karena masih akan diperkuat lagi dari keterangan para saksi.
\"Intinya kami coba berusaha kembali untuk mengungkap motif ditemukannya korban,\" tegasnya.
Suami Ditangkap, Sempat Bikin Sandiwara
Informasi yang didapat oleh BE tadi malam sekira pukul 2015 WIB (30/7) pelaku pembunuhan terhadap Putri Hartina (20) adalah suaminya sendiri AM (23) yang saat ini telah diamankan di Mapolres Bengkulu.
Namun untuk motif pembunuhan yang dilakukan sang suami belum diketahui secara pasti, namun memang sebelum terjadi pembunuhan antara korban dan suaminya sering terjadi percekcokan mulut.
AM, selaku suami korban sempat bersandiwara saat dihubungi orang tua korban. Karena saat itu pelaku sedang bekerja di salah satu percetakan koran Berita Rakyat, saat ditelpon pura-pura tidak percaya atas kabar tersebut. Bahkan, sempat memarahi ibu mertuanya agar tidak main-main yang mengatakan istrinya sudah meninggal.
\"Kiroi main-main, idak usah main-main kalo main-main ado batasnyo bu,\" ujar AM kepada wartawan sebelum ditangkap. (614)