MANDI dengan air dingin idealnya dilakukan pada pagi hari, siang atau maksimal pukul 2 sore hari. Para penelitian menyarankan sebaiknya membiasakan mandi di pagi hari dengan air dingin.
Tetapi bagi sebagian orang ada juga yang malas untuk melakukan rutinitas mandi di pagi hari dengan air dingin dan memilih mandi dengan air hangat.
Padahal mandi dipagi hari dengan air dingin tidak hanya bertujuan untuk membersihkan badan saja, tapi banyak juga manfaat lainnya bagi kesehatan tubuh Anda.
Berikut ini beberapa keuntungan bagi tubuh jika Anda mandi dengan air dingin.
1. Mencerahkan suasana hati Anda
\" Hidroterapi dengan air dingin bisa meningkatkan beta-endorphin dan noradrenalin dalam darah serta tingkat noradrenalin di otak,yang pada gilirannya memiliki efek anti-depresan pada suasana hati,\" kata psikiater Sheenie Ambardar, MD, seperti dilansir laman Womens Health Magazine, Kamis (29/10).
2. Menenangkan otot yang pegal
\" Mandi air dingin bisa membantu Anda pulih dari latihan hardcore dengan mengurangi rasa sakit dan peradangan,\" kata personal trainer, Henry Halse.
Jika otot Anda benar-benar pegal maka Halse menyarankan fokus air mandi langsung di daerah otot yang pegal selama lima menit.
\" Aliran darah bisa membantu memperbaiki kerusakan otot atau jaringan lain karena darah mengandung nutrisi yang menyembuhkan,\" katanya.
3. Meningkatkan kesehatan kulit
\" Cara terbaik untuk mendapatkan manfaat kecantikan dari mandi air dingin adalah pertama mandi dengan air hangat dan kemudian beralih ke suhu dingin,\" kata dermatolog Neal Schultz, MD.
Mandi dengan air dingin bisa membantu mengencangkan kulit dan pori-pori dan mengurangi bengkak di bawah mata Anda.
4. Membuat rambut berkilau
Mandi dengan air dingin bisa membuat rambut Anda terlihat lebih bersinar dan halus dengan meratakan folikel rambut Anda dan mengunci kelembaban.(fny/jpnn)