Daihatsu Bonus Kembaran, Konsumen Arga Makmur Dapat Xenia R Sporty Matic

Selasa 22-09-2015,13:23 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

BENGKULU, bengkuluekspress.com - Program bertajuk beli Daihatsu bonus kembarannya, benar-benar memberikan manfaat yang luar biasa bagi konsumen Tunas Daihatsu Bengkulu. Pasalnya program undian yang menyediakan hadiah sesuai dengan jenis mobil yang dibeli konsumen pada periode Mei sampai Agustus 2015 ini, ada satu orang konsumen Bengkulu yang berhak mendapatkan bonus kembaran mobil yang di belinya pada bulan Juni yang lalu. \"Alhamdulillah pada pengundian bulan Juli kemarin, ada satu konsumen kita yang beruntung mendapatkan 1 unit mobil Xenia R Sporty Matic,\" ujar Dedi Marantina, Kepala Cabang PT. Tunas Daihatsu Bengkulu. Seperti diketahui, bahwa dalam program yang berlaku dari bulan Mei sampai Agustus ini. Pihak Daihatsu setiap bulannya menyediakan ada 30 mobil yang diundi secara nasional dengan totalnya ada 120 unit mobil. Pada pengundian periode Juli yang lalu konsumen atas nama Suhartono, asal Arga Makmur Bengkulu Utara, berhak membawa pulang 1 unit Xenia R Sporty Matic . Mobil ini dapatakan setelah mengikuti undian Bonus Kembarannya, pada saat dirinya melakukan pembelian 1 unit Xenia X MT Plus pada bulan Juni yang lalu. \"Kembaran mobil yang kita berikan tifenya lebih tinggi dibandingkan mobil yang dibelinya sebelumnya,\" terangnya. Pantauan BE, pada saat penyerahan hadiah berlangsung bapak 1 anak ini terlihat terharu bahkan tidak bisa bicara banyak ketika menerima kunci mobil secara simbolis yang diberikan langsung oleh Kacab PT. Tunas Daihatsu Bengkulu Dedi Marantina. Menurutnya pada saat diberi tahu via telpon bahwa dirinya dapat hadiah undian, dirinya sempat menganggap bahwa hal ini hanya modus penipuan saja. Namun setelah dirinya didatangi pihak Daihatsu Bengkulu baru dirinya percaya bahwa dirinya memang berhak mendapat hadiah undian tersebut. \"Setelah pegang kuncinya baru saya merasa lega,\" katanya. Sebagai bentuk rasa syukur, dalam waktu dekat ini dirinya dan keluarga akan mengadakan syukuran kecil-kecilan atas hadiah yang tak terduga ini. Bahkan untuk menjemput mobilnya di Bengkulu, dirinya sengaja membawa keluarga besarnya datang ke Bengkulu untuk menyaksikan moment yang tidak disangka-sangka ini. \"Mobil ini akan saya pergunakan untuk menunjang usaha keluarga, kebetulan istri saya dagang pakaian di pasar Arga Makmur,\" ujar pria yang berprofesi sebagai bengkel ini. Secara terpisahkan Dedi Marantina mengatakan bahwa program beli Daihatsu bonus kembarannya ini diberikan sebagai bentuk apresiasi kepada konsumen atas kepercayaannya menggunakan produk dari Daihatsu. Sejauh ini pihaknya sudah banyak menghadirkan program-program yang memberikan keuntungan bagi konsumen. Untuk diketahui, pada tahun ini sudah ada 2 program undian yang didapat konsumen Bengkulu. Sebelumnya sudah ada konsumen yang mendapatkan 1 unit Ayla dari program Beli Daihatsu, Bebas Pilih Hadiahnya. Lalu yang terakhir program Daihatsu bonus kembarannya. \"Kedepan kita terus akan menghadirkan program-program yang menguntungkan bagi konsumen. Untuk itu, pastikan kendaraan anda produk Daihatsu.\" promonya. (koni)

Tags :
Kategori :

Terkait