Polisi Tambal Jalan Berlubang

Selasa 07-07-2015,16:30 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

ARGAMAKMUR, BE - Anggota Sat Lantas Polres Bengkulu Utara (BU)   menambal jalan berlubang di sekitar  Bundaran Kota BU, hari Senin (6/7) kemarin. Sat Lantas yang berjumlah belasan orang ini dibantu beberapa anggota Pemadam Bahaya Kebakaran (PBK) Kabupaten BU secara sukarela menambal jalan berlubang dengan menggunakan material bangunan jenis  semen dan batu. Kapolres Bengkulu Utara, AKBP Hendri H Siregar SIK melalui Kasat Lantas, Iptu Johari Fitri Casdy mengatakan tindakan ini sebagai bentuk upaya pencegahan sebelum terjadinya kecelakaan. Karena jalan berlubang tepat di depan bank BRI ini setiap harinya tidak pernah sepi kendaraan melintas. \"Jalan ini setiap hari tidak pernah sepi pengguna jalan. Lubang di tengah dan pinggir jalan ini berbahaya terutama untuk pengemudi sepeda motor. Kita melakukan ini untuk pencegahan sebelum timbulnya korban kecelakaan,\" tegas Kasat Lantas, kepada BE. Menurut Johari, korban kecelakaan lalu lintas di Kabupaten BU   terbilang tinggi tahun 2015 sampai bulan Juni ini. Tercatat sudah ada 7 orang korban meninggal dunia di jalan raya. Penambalan jalan ini juga berguna mencegah lancarnya arus mudik lebaran, yang diperkirakan Kota Argamakmur akan ramai pengunjung yang menikmati wisata yang ada di kota tersebut. \"Saya harap masyarakat mendapatkan rasa nyaman menggunakan jalan terutama pengemudi sepeda motor. Pengemudi tetap harus waspada dan berhati-hati serta lengkapi kelengkapan  kendaraan. Selain itu, pengemudi diminta untuk mentaati rambu dan perturan lalu lintas,\" demikian Kasat Lantas.(167)

Tags :
Kategori :

Terkait