ARGA MAKMUR, BE- Memperingati Dies Natalis Universitas Ratu Samban (Unras) Ke-14, Kampus tersebut akan menggelar acara fashion show. Kegiatan bertajuk asah bakatmu dan wujudkan impianmu sebagai bintang idola. Rektor Universitas Ratu Samban melalui, Ketua Panitia, Ihwan Halidi, didampingi Kepala Bagian Umum dan Administrasi, Rohyanto mengatakan, acara ini nantinya akan digelar tanggal 15 Februari 2015 mendatang di Aula Unras itu sendiri. \"Acara ini kami adakan untuk mengasah bakat anak-anak muda zaman sekarang yang hobi tampil bergaya, sekaligus juga dapat mengajak anak-anak di Bengkulu Utara ini dapat mengenal Universitas ini lebih dekat,\"ujar Rohyanto.
Ditambahkan, dalam pagelaran nanti, Unras akan melibatkan pihak Event Organizer (EO) LA Mode, yang sudah profesional dalam menyelenggarakan kegiatan yang positif ini. Selain itu ada fashion show yang akan digelar kali ini, tidak seperti fashion show biasa. Namun, akan akan menjaring top model profesional, dan bagi pemenang akan dikirim ke provinsi dan nasional untuk mengikuti ajang fashion show yang lebih akbar lagi. \"Pagelaran kali ini, kami harap tidak biasa melainkan dapat menjadikan para remaja dapat menyalurkan bakatnya hingga ke tingkat profesional,\"imbuhnya.
Adapun persyaratan dalam mengikuti Topten Model kali ini, Rohyanto menjelaskan bebas dikuti oleh siapapun dari umur 13 Tahun hingga 24 tahun. Untuk kostum sendiri juga pihak panitia tidak melarang bagi calon peserta untuk menggunakan hijab. Jadwal audisi itu sendiri akan dimulai pada tanggal 14 Februari di Kampus Unras. Diakhir acara nanti bagi pemenang akan mendapatkan predikat Top Ten Model Mustika Ratu Selempang, Piagam dan juga bingkisan yang berhadiah jutaan rupiah. \"Bagi para remaja khususnya berada di BU dapat mendaftarkan dirinya di kampus Unras, kami harap kegiatan ini membawa nilai positif memberikan wawasan kepada remaja-remaja yang ada di BU saat ini,\"pungkasnya. (927)