Bupati: Pemimpin Harus Bermental “Preman”

Selasa 27-01-2015,11:00 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

PADANG JAYA, BE- Seorang pemimpin itu memang harus memiliki sikap yang tegas dan pemberani, bahkan terkadang harus bermental \"preman\". Ha ini diungkapkan oleh Bupati Bengkulu Utara Dr Ir H M Imron Rosyadi MM MSi dalam kata sambutannya pada acara peresmian pasar tradisional dan pedagang kaki lima di Desa Arga Mulya Kecamatan Padang Jaya. kemarin (26/01).

\" Menempatkan dan memilih seorang pejabat untuk memimpin dinas bukan suatu perkara mudah, sebab seorang pemimpin itu harus tegas, jabatan itu bukanlah hak seorang PNS tapi suatu penghargaan,\" kata bupati.

Ditambahkannya, dengan keberhasilan yang telah dicapai oleh Kepala Dinas Koperasi dan UKM BU Jp Siregar, maka pihaknya tidak salah pilih dalam memilih seorang kepala dinas. Jika Kepala Dinas tidak tegas dan berkomitmen, tentu saja pasar tradisional ini tidak akan ada dan diresmikan.

\"Dengan telah diresmikan pasar tradisional ini, diharapkan bisa menumbuh kembangkan perekonomian masyarakat untuk kedepannya,\" ujarnya.

Menurutnya, dengan minimnya anggaran BU saat ini, tentu tidak mungkin untuk memeratakan pembangunan di desa seluruh kecamatan yang ada. Sehingga dengan adanya program pembangunan pasar tradisional ini, tentunya akan bisa membantu masyarakat di pedesaan. (927)

Tags :
Kategori :

Terkait