Tebang Kayu, Mata Nyaris Pecah

Selasa 16-09-2014,22:00 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

BINTUHAN,BE-Nasib naas dialami Herdi (35), warga Desa Kedataran Kecamatan Nasal, Kabupaten Kaur, terpaksa harus dilarikan ke  Puskesmas Bintuhan. Bola mata kanannya nyaris pecah akibat tertimpa dahan kayu, Senin (15/9). “Dia ini tadi pagi mau nebang kayu untuk buat rumah, tapi saat itu tiba-tiba ada dahan kayu diatas tumbang dan langsung mengenai bagian kepala dan mata korban,” kata Hermen (25) adik kandung korban, saat ditemui di Puskesmas Bintuhan. Peristiwa naas terjadi sekitar pukul 10.30 WIB, bermula dari korban berprofesi sebagai tukang kayu. Saat ini tiga orang rekanya menebang kayu  miliknya dengan menggunakan gergaji mesin. Naas bagi korban,  saat dahan kayu  tumbang ia masih berada dibawah pohon dan tidak sempat lagi menghindar, dan  akhirnya dahan kayu tersebut langsung mengenai kepala dan bagian mata korban. “Waktu kejadian itu, ia tidak memperhatikan kalau dahan kayu itu mau jatuh. Tapi  alhamdulillah kakak saya ini masih bisa selamat,” ucapnya. Sementara itu, Kepala Puskemas Bintuhan, Elza Risanti, SKM mengatakan, korban hanya mengalami luka dibagian kepala dan luka robek dibagian pelipis. Kondisi korban saat ini sudah terus membaik sehingga korban sudah bisa pulang kerumah. “Korban mendapatkan sekitar 10 jahitan dibagian pelipis mata kanan, dan matanya  tidak ada masalah. Kita sarankan korban istrahat saja dulu,”jelasnya.(618).

Tags :
Kategori :

Terkait