Orang Tua Korban Lapor Polisi

Jumat 21-12-2012,12:41 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

BATIK Nau, BE - Kecelakaan maut yang terjadi di Desa Tanjung Raman, Senin (17/12) lalu, dilaporkan orang tua korban ke pihak kepolisian.   Laporan ini untuk kepengurusan asuransi kecelakaan.  Sebagaimana diberitakan, korban Marlensiah (1,5) tewas setelah mengalami kecelakaan dan pendarahan melalui telinganya, setelah sempat dilarikan ke RSMY Bengkulu.

Dalam peristiwa itu, motor yang dikendarai sang ibu Hameliah (30) warga Desa Pagar Ruyung Kecamatan Batik Nau, bertabrakan dengan becak motor di Desa Tanjung Raman Kecamatan Arga Makmur yang dikendarai Ruhendra (35)  warga Desa Tanjung Raman sekitar pukul 11.00 WIB.

Kronologi kejadian, pada saat itu cuaca hujan deras dan korban dibonceng oleh ibunya dengan menggunakan sepeda motor.  Saat melintas di jalan raya Desa Tanjung Raman menuju Desa Lubuk Saung, secara tiba-tiba dari arah berlawanan datang becak motor yang dikendarai oleh Ruhendra. Dikarenakan tidak menyadari keberadaan kendaraan dari arah depan mengakibatkan kecelakaan tidak dapat dihindari.  Korban dan ibunya terjatuh ke aspal akibat kejadian itu dan mengalami luka parah dibagian telinganya.

Kapolres Bengkulu Utara AKBP Asep Teddy Nurrasyah SIK melalui Kasat Lantas AKP Purwanto HS yang didampingi Kanit Lantas Ipda Sunarto membenarkan adanya laporan tersebut.  \"Ya mereka itu lapornya setelah tiga hari kejadian.   Kami imbau kepada pengendara kendaraan, kalau terjadi kecelakaan sekecil apapun sebaiknya lapor polisi,\" terang Kanit. (117)

Tags :
Kategori :

Terkait