CURUP, BE - Kabupaten Rejang Lebong (RL) akhirnya kembali mempertahankan penghargaan Adipura ke-7 semasa pemerintahan Bupati RL H Suherman SE MM. Jika tidak ada aral melintang, Kamis (5/6) sekitar pukul 10.00 WIB secara langsung Bupati RL akan kembali menerima penghargaan bidang lingkungan hidup itu di Istana Wakil Presiden Jakarta dengan nomor urut 14. Kepala BLHKP Rejang Lebong Lensiana, S.Sos kepada wartawan menyampaikan, penghargaan Adipura ini akan diterima Bupati RL H Suherman, SE, MM dari tangan Presiden Republik Indonesia Susilo Bambang Yudhoyono yang diserahkan di Istana Wakil Presiden. \"Mewakili pemerintah daerah, kami menyampaikan terima kasih kepada masyarakat yang telah mendukung sehingga RL kembali bisa meraih penghargaan Adipura ke-7 kalinya,\" ungkap Lensiana. Usai menerima penghargaan Adipura, kata Lensiana, Bupati RL H Suherman, SE, MM, belum akan meninggalkan Jakarta karena diperkirakan rombongan Bupati RL akan bertolak ke Bengkulu-Curup pada Sabtu pagi (7/6). \"Kalau menurut informasinya seperti itu. Seperti biasa, para pejabat SKPD RL akan menyambut rombongan Bupati di Bandara Fatmawati yang kemudian akan diarak diawali di Kelurahan Tempel dengan rute iringan kendaraan seperti tahun sebelumnya,\" jelasnya. Dikatakan Lensiana, penghargaan Adipura yang diraih RL ini merupakan ketegori Kota Sedang, jumlah kabupaten kategori Kota Sedang yang menerima Adipura se-Indonesia lebih kurang 20-an kabupaten dan kota dengan rata-rata nilai penghargaan yang sudah cukup memenuhi target nasional. (999)
RL Raih Adipura ke-7
Kamis 05-06-2014,11:30 WIB
Editor : Rajman Azhar
Kategori :