Soal Isu Suap KPU RL, Panwas Tunggu Laporan

Selasa 06-05-2014,13:30 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

CURUP, BE - Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Kabupaten Rejang Lebong (RL) tampaknya tidak ingin berbuat banyak terkait dugaan suap yang diduga melibatkan komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten RL. \"Sejauh ini hanya bersifat isu, belum bisa kita tindak lanjuti karena belum ada laporan terkait dugaan suap tersebut,\" tegas anggota Panwaslu RL Rudi Hartono, SH. Menurut Rudi, pihaknya sifatnya menunggu adanya laporan resmi dari pihak yang mungkin merasa dirugikan terkait kebenaran isu suap tersebut. \"Kalau ada laporan resmi pasti akan kita proses, kami menunggu kalau ada yang melapor, karena isu ini bukan temuan sifatnya,\" ungkap Rudi. Sementara itu, ditempat terpisah Ketua DPC PPP RL Rudi Nasution mengaku kalau pihaknya akan melakukan penggalian informasi secara internal atas dugaan suap terhadap oknum salah satu anggota KPU RL seperti yang berkembang saat ini. Bahkan dirinya selaku Ketua sudah memanggil langsung Caleg PPP dari Dapil III yang disebut-sebut memiliki kaitan dengan dugaan suap tersebut. \"Saya sudah memanggil caleg tersebut untuk dimintai klarifikasi, menurut yang bersangkutan itu tidak benar dan tidak ada suap tersebut, namun kami masih terus melakukan pengumpulan informasi secara internal untuk mendapatkan kebenaran atas isu tersebut,\" terang Rudi. Terkait sikap PPP sendiri, tegas Rudi, bila ternyata benar ada kasus suap tersebut pihaknya tidak akan mentolerir kader yang melakukan pelanggaran dan siap memberikan saksi tegas kepada caleg atau kader PPP yang melakukan hal yang tidak patut tersebut. \"Kami akan tidak tegas kalau ada pengurus atau caleg dari PPP yang melakukan suap, kami tidak akan mentolerirnya karena jelas sudah melanggar aturan,\" katanya. (999)

Tags :
Kategori :

Terkait