MANCHESTER - Lini depan Manchester United pincang ketika menjamu Sunderland pada lanjutan Premier League pekan ke-36 di Old Trafford, Sabtu (3/5) malam WIB.
Pasalnya, tim berjuluk Setan Merah itu tak bisa menurunkan bomber garang Wayne Rooney. Itu terjadi setelah bomber berjuluk Wazza tersebut mengalami masalah perut dan cedera paha.
Tanpa Rooney, MU terlihat limbung. Alhasil, MU dipaksa mengakui ketangguhan The Black Cats, julukan Sunderland sebiji gol tanpa balas. Pelatih MU, Ryan Giggs pun berharap bisa menurunkan Rooney saat menjamu Hull City di Old Trafford, Kamis (7/5) mendatang.
\"Kami akan terus memantau perkembangannya. Kami akan melihat bagaimana situasinya pada Selasa. Saya berharap dia bisa bermain,\" terang Giggs setelah pertandingan sebagaimana dilansir laman resmi Premier League.
\"Kami ingin mengakhiri laga kandang kami dengan kemenangan. Kami akan melakukan yang terbaik untuk mewujudkan ambisi itu,\" tegas pelatih asal Wales berusia 40 tahun itu. (jos/jpnn)