Bupati Minta Bak Air Diperbaiki

Kamis 13-02-2014,11:52 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

CURUP, BE - Bupati Rejang Lebong H, Suherman, SE, MM meminta agar instansi terkait segera melakukan perbaikan terhadap sarana air bersih di RW 7 Perumahan BTN Kelurahan Air Bang Kecamatan Curup Utara.  Hal ini disampaikan bupati menanggapi belum berfungsinya sarana air bersih yang dibangun melalui Dinas Pekerjaan Umum RL tahun anggaran 2013 lalu. \"Siapa kontraktornya, harus diperbaiki kalau tidak berfungsi,\" pinta bupati. Selain itu, Suherman juga memastikan dalam waktu dekat akan memanggil Kepala Dinas Pekerjaan Umum Rejang Lebong guna menanyakan kondisi kegiatan pembangunan yang dibangun menggunakan dana APBD 2013 senilai Rp. 363 juta tersebut. “Nanti kita cari tahu dulu penyebab utamanya. Kenapa kok bisa air tersebut tidak mengalir ke rumah-rumah warga sesuai dengan perencanaannya,” ujar Suherman. Seperti diberitakan sebelumnya, diduga kuat, CV Jurial Brothers sebagai pelaksana proyek sarana dan prasarana air bersih pedesaan pada tahun anggaran 2013 di kompleks perumahan Rw 7 Kelurahan Air Bang Kecamatan Curup Tengah yang menghabiskan anggaran APBD RL tahun 2013 senilai Rp 363 juta ternyata telah mendapatkan pembayaran 100 persen dari total anggaran yang ada. Padahal, fisik pekerjaan belum selesai. Bahkan, hingga saat ini belum mampu menyalurkan air bersih ke-130 rumah penduduk yang membutuhkan. “Saya tidak berani menjawab pak, tanyakan saja langsung dengan Kepala Bidang Cipta Karya yang punya kapasitas untuk menjawab permasalahan tersebut,” ujar Budi Luhur ST, PPTK kegiatan tersebut belum lama ini. (999)

Tags :
Kategori :

Terkait