BENGKULU, BE - Untuk memacu semangat belajar para siswanya, Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri 1 Kota Bengkulu menyiapkan hadiah untuk peraih Ujian Nasional (UN) tertinggi.
Hal ini diungkapkan wakil kepala SMK N 1, Dra Suarni kepada BE beberapa waktu yang lalu. Pada tahun 2013, SMK N 1 berhasil meluluskan 100 persen siswanya. Bahkan masuk 10 besar peraih UN tertinggi se-provinsi Bengkulu.
\"Tahun ini, kami kembali menargetkan lulus UN 100 persen\", ungkapnya.
Dalam usaha suksesi UN tersebut, SMKN 1 mewajibkan seluruh peserta didiknya mengikuti jam belajar tambahan. Les tersebut dilakukan setiap hari Senin, Selasa, Rabu dan Kamis. \"Jam belajar tambahan ini gratis. Dilaksanakan dari pukul 14.30 WIB sampai pukul 16.00 WIB\", katanya.
Selain itu, guru juga rajin memberikan pretest kepada siswa-siswinya. Pretest tersebut bertujuan untuk mengukur tingkat kemampuan siswa dalam menjawab pertanyaan.
\"Nanti, siswa kelas 3 juga akan diberikan TO (Try Out)\", jelasnya.
Untuk memotivasi para siswa, sekolah juga memberi hadiah untuk peraih nilai UN tertinggi. Tahun lalu, salah seorang siswa SMKN 1 berhasil meraih nilai UN tertinggi se-provinsi Bengkulu. Siswa tersebut mendapatkan banyak hadiah dari Dinas pendidikan Provinsi dan juga Dispendik Kota Bengkulu. Tahun ini, pihak SMKN 1 akan memberi hadiah bagi peraih UN tertinggi. Dia berharap, reward tersebut bisa menambah semangat para siswa untuk belajar. (cw5)