PU Gelar SCM

Jumat 25-10-2013,17:15 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

TUBEI, BE - Guna memastikan pekerjaan yang dilakukan oleh pihak rekanan yang mengerjakan proyek jalan dan lainnya sesuai dengan kontrak yang telah disepakati, Jum\'at (25/10) hari ini Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kabupaten Lebong melalui Bidang Bina Marga akan mengadakan Show Cause Meeting (SCM) atau rapat pembuktian pada pukul 13.00 WIB di ruang Bidang Bina Marga (BM) Dinas PU. Hal ini sampaikan Kepala Dinas PU Kabupaten Lebong Ir Syafruddin ABD melalui Kabid BM Ferdinan Agustian ST kepada wartawan kemarin. \"Jika tidak ada halangan kita akan mengadakan show cause meeting (SCM) atau rapat pembuktian terkait proyek pengerjaan jalan dan yang lainnya. rapat pembuktian ini diadakan ntuk yang kedua kalinya  yang akan dihadiri oleh pihak rekanan terkait,\" jelas Ferdinan. Ditambahakannya, SCM atau rapat pembuktian ini diadakan atas dasar adanya kondisi kontrak yang dinilai kritis yang berpotensi tidak selesai sesuai dengan waktu yang telah ditetapkan. Selain itu juga dalam pelaksanaanya nanti akan membahas dan menyepakati besaran kemajuan fisik yang harus dicapai oleh rekanan dalam periode waktu yang disepakati. \"Kita lakukan SCM atau rapat pembuktian yang ke-2 ini karena pada saat SCM pertama dulu, beberapa rekanan tersebut menyepakati dalam kurun waktu dua minggu berupaya melakukan perubahan atau kemajuan fisik. Namun kenyataan dilapangan, hal tersebut tidak terlihat signifikan hingga periode yang mereka janjikan. Mudah-mudahan tidak rapat ini bisa berjalan dengan lancar,\" harapnya.(777)

Tags :
Kategori :

Terkait