Wabup Ajak Doakan Jemaah Haji

Rabu 16-10-2013,18:30 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

KEPAHIANG, BE – Moment hari raya Idul Adha 1434 H diharapkan Wakil Bupati Bambang Sugianto SH MH agar masyarakat Kepahiang mendoakan keselamatan jemaah haji asal Kepahiang. Hal ini disampaikannya dalam rangkaian saat salat Idul Adha yang dipusatkan dilokasi rencana pembangunan masjid Agung Al Amin, kemarin. \"Dengan hari Raya Idul Adha ini marilah kita mendo’akan saudara kita yang sedang menjalankan ibadah di tanah suci agar saudara kita selalu diberi kesehatan dan kekuatan dalam menjalankan ibadah haji serta pulang dalam keadaan sehat dan mendapat gelar haji yang mabrur,\" ujarnya. Dikatakannya, dengan sama-sama berdoa harapannya seluruh masyarakat Kepahiang bisa diberikan kebaikan baik itu bagi masyarakat Kepahiang yang saat ini tengah menjalankan ibadah di Tanah Suci juga bagi seluruh masyakat Kepahiang pada umumnya. \"Marilah kita sesama masyarakat Kepahiang untuk saling mendoakan demi kemajuan kepahiang kedepan,\" katanya. Sementara itu, dalam sholat Idul Adha di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kepahiang turut hadir juga Sekretaris Daerah Kabupaten Kepahiang, serta kepala SKPD Kabupaten Kepahiang. Bertindak sebagai imam ketua MUI Kepahiang dan Khotib Prof Dr H Sirajuddin MH MPdI. Setelah pelaksanaan sholat dan pemotongan hewan kurban dilakukan acara open house di rumah dinas bupati. Bupati Kepahiang sendiri masih tengah berada di Amerika Serikat mengikuti pelatikan kepala daerah dinegara adidaya tersebut. Adapun untuk tahun 2013 ini Pemkab Kepahiang kembali menggelar pemotongan hewan qurban sebanyak 27 ekor hewan kurban. Yang mana hewan kurban ini terdiri dari sebanyak 18 ekor sapi dan 9 ekor kambing yang merupakan hewan kurban yang bersumber dari SKPD yang ada di Pemkab Kepahiang. \"Untuk tahun ini Pemkab akan menyemblih hewan qurban sebanyak 27 hewan kurban. Hewan kurban ini kita kumpulkan dari dinas, badan dan kantor dalam lingkungan Pemda Kabupaten Kepahiang,\" ujar Kabag Kesra Drs H Saukani. Dikatakannya, daging hewan kurban ini sudah dibagikan kepada masyarakat Kepahiang yang berhak menerimanya. Dimana tidak kurang sebanyak 1800 kupon dibagikan kepada masyarakat. \"Alhamdulillah seluruh daging hewan kurban ini sudah diberikan kepada penerimanya,\" tandasnya. (505)

Tags :
Kategori :

Terkait