BRI Makin Dicintai Nasabah

Minggu 22-09-2013,12:10 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

Kemeriahan Pesta Rakyat Simpedes BENGKULU, BE - Pesta Rakyat Simpedes (PRS) Bank Rakyat Indonesia Cabang Bengkulu yang berlangsung di Sport Center Pantai Panjang Bengkulu, kemarin (21/9) berlangsung meriah. Event ini selain sebagai hiburan rakyat tapi juga diyakini bisa mensejahterakan masyarakat Bengkulu. \"Kegiatan PRS ini kita berharap dapat memberikan sumbangsih untuk perekonomian Bengkulu. Juga dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat bengkulu, terlebih bagi mereka yang mendapatkan hadiah-hadiah terutama hadiah utama,\" ungkap Pemimpin Cabang BRI Bengkulu Sahrul. Dalam kegiatan PRS ini, terang Sahrul, BRI mengusung slogan empat P yaitu pawai, pasar, panen dan panggung. Pawai adalah kegiatan arak-arakan hadiah dari Kantor Cabang BRI Bengku yang berada di jalan S Parman menuju Sport Center Kota Bengkulu. Kemudian pasar dengan menggelar pasar murah yang menampilkan UMKM-UMKM binaan BRI Cabang Bengkulu. Selanjutnya Panen, yaitu pengundian hadiah PRS dengan hadiah utamnya satu unit mobil Daihatsu Terios dan ratusan hadiah menarik lainnya. Dan terakhir adalah Panggung diwujudkan dengan panggung hiburan yang dilaksanakan BRI untuk menghibur masyarakat Bengkulu dengan menghadirkan artis dangdut Ibukota Iceu Wonk yang ngehits lewat \'Pacar Lima Langkah\'. \"Kegiatan PRS ini rutin kita laksanakan. Dan ini merupakan hadiah untuk semester pertama tahun 2013. PRS hanya dilakukan satu tahun sekali namun untuk undian dengan hadiah utama 1 unit mobil kita lakukan 2 kali setiap tahun,\" tambahnya. Sementara itu Wakil Gubernur Sultan B Najamudin menegaskan Pemprov sangat mengapresiasi kegiatan yang dilakukan BRI tersebut. Ia pun yakin dengan kiprah BRI selama ini akan semakin dicintai masyarakat Bengkulu. \"Kegiatan ini merupakan bentuk syukur BRI terhadap kepercayaan yang diberikan masyarakat Bengkulu kepada BRI. Kita sebagai pemerintah sangat mengapresiasinya. Jika BRI bukan bank yang sehat tidak mungkin mereka akan mengadakan kegiatan semeriah ini dengan hadiah utam satu unit mobil,\" tambah Wagub. Senada diungkapkan Wakil Walikota Bengkulu Ir Patriana Sosialinda. Ia menilai keberadaan BRI telah ikut membantu perekonomian Kota Bengkulu. Pun begitu ia berharap BRI terus konsisten membantu masyarakat Kota Bengkulu. Di kesempatan itu pula Wawali melakukan pengundian hadiah utama 1 unit mobil Daihatsu Terios didamping Pemimpin Cabang BRI Bengkulu Sahrul. Pemenangnya kali ini nasabah BRI dari Unit Lingkar Timur atas nama Martiah Saidina. Hanya saja, lantaran Martiah tak hadir, hadiahnya diserahkan terlebih dahulu kepada Kepala Unit BRI Lingkar Timur Diana. Selain kegiatan tersebut berbagai perlombaan ikut memeriahkan PRS. Seperti lomba mewarnai tingkat TK, lomba lagu dangdut hingga senam jantung sehat. Masyarakat Bengkulu sangat antusias menghadiri kegiatan tersebut ini terlihat dari banyaknya pengunjung yang hadir dalam kesempatan tersebut.(251)

Tags :
Kategori :

Terkait