MUKOMUKO, BE – Rencana pembangunan masjid Agung yang direncanakan berlokasi di area komplek pemda Mukomuko batal dilakukan. Ini dikarenakan anggaran yang diusulkan sebesar Rp 2,5 miliar dicoret. Dicoretnya anggaran itu, informasinya dilakukan Komisi II. Persoalan itu membuat Ketua Komisi III , Hermansyah SKom MKom kecewa. “ Ini untuk kepentingan masyarakat banyak, kenapa anggarannya dicoret,” tegas Herman saat langsung menemui Ketua Komisi II, Husni Thamrin, kemarin. Ia menyampaikan salah satu fungsi anggota dewan adalah memprioritaskan untuk kepentingan masyarakat, termasuk dibidang Agama. “ Yang membidangi keagamaan di komisi III, untuk pembangunannya di komisi II. Kita sangat kecewa dicoretnya anggaran pembangunan masjid tersebut. Ini tidak ada unsur politisnya, murni untuk kepentingan masyarakat dan harus diprioritaskan,” tutupnya. Sementara itu, Ketua Komisi II Husni Thamrin membantah keras jika plot anggaran pembangunan masjid itu dicoret. Husni berdalih bukan pencoretan yang dilakukan, melainkan ditunda untuk APBD tahun 2014 mendatang. \"Yang menunda itu pun bukan Komisi II melainkan dari tim anggaran pemerintah daerah (TAPD),” beber Husni. (900)
Kecewa Anggaran Masjid Dicoret
Selasa 17-09-2013,18:45 WIB
Editor : Rajman Azhar
Kategori :