Hal ini pula menhadi sorotan Syaroni, MPd, Waka Kesiswaaan SMAN 1 Talang Empat. Ia meninjau belum maksimalnya penggunaan IT dalam kegiatan pembelajaran di sekolah itu. Sejauh ini guru masih terpaku pada pola pengajaran tradisional, yang hanya mengandalkan white board untuk kegiatan belajar-mengajar.
\"Ya masih belum optimal dalam pemanfaatan IT sebagai alat pembelajaran. Sebagian guru belum memanfaatkannya. Sehingga pembelarajan terkesan mandeg dan jalan di tempat. Sudah semestinya guru menguasai teknolgi informasi,\" kata Syahroni. Syahroni mengungkapkan, beberapa guru telah memiliki sarana pembelaran modern, seperti laptop ataupun notebook.
Namun untuk menerapkan KBM berbasis teknologi itu masih terkendala. Sarana penunjang seperti proyektor belum ada di SMAN 1 Talang IV. \"Sekolah masih belum mampu menyiapkan proyektor, harusnya fasilitas itu ada di sekolah,\'\' kata Syahroni.
Syahroni pun menyayangkan penggunaan IT tergolong lambat di terapkan SMAN 1 Talang IV. Padahal sekolah ini dapat dipersiapkan menjadi Sekolah Rintisan Sekolah Bertaraf Internasional (RSBI). (122)