3 Kendaraan Terjual Rp 130, 7 Juta

Rabu 28-08-2013,19:30 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

KOTA MANNA, BE - Kejaksaan Negeri Manna kemarin sukses menggelar lelang kendaraan hasil sitaan negara. Ada tiga kendaraan yang di lelang yakni dua jenis truk dan satu kendaraan roda dua dengan total Rp 130,9 juta. Dengan rincian, sepeda motor RX King BD 2011 LB terjual dengan harga Rp 1,7 juta dengan pembeli atas nama Yudi, warga Kota Manna. Kendaraan roda empat jenis Light Truck Toyota atau New Dyna BD 8358 AS  dibeli oleh Jaya Nasdianto, warga Kedurang dengan harga Rp 75 juta  dan kendaraan roda empat jenis Light Truck Mitsubishi BD 8103 AS dibeli oleh Satra Winki, warga Kedurang dengan harga Rp 54 juta. \"Untuk ketiga kendaraan ini sudah berhasil dilelang dan terjual dengan harga keseluruhan Rp 130,9 juta,\" kata Ketua Panitia Lelang dari Kejari Manna,  Desi Kurnia Dewi SH kemarin. Dijelaskannya, pelaksanaan lelang digelar di halaman kantor Kejari Manna sekitar pukul 11.15 WIB dengan peserta lelang sebanyak 8 orang yang berasal dari BS dan juga ada dari daerah lain seperti Kota Bengkulu. \"Pelaksanaan lelang berjalan lancar, pemenang lelang itu kami tentukan melihat penawaran yang paling tinggi. Sementara uangnya akan masuk ke kas negara,\" ujarnya. Diketahui, ketiga kendaraan ini hasil sitaan berbagai kasus. Seperti sepeda motor disita lantaran digunakan pemiliknya untuk mencuri tahun 2011 lalu, dan 2 unit truk digunakan pemiliknya untuk mengangkut kayu tanpa dokumen dan ditangkap awal 2012 lalu.(369)

Tags :
Kategori :

Terkait