Embarkasi Antara Bengkulu Disahkan

Rabu 24-07-2013,14:15 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

BENGKULU, BE - Setelah sekian lama menunggu, akhirnya kemarin (23/7), Menteri Agama Republik Indonesia, Surya Dharma Ali mengesahkan bandar udara (Bandara) Fatmawati Soekarno Putri Bengkulu menjadi Embarkasi Antara untuk pelayanan pemberangkatan calon jemaah Haji (CJH) 2013 ini. Dengan demikian, CJH asal Bengkulu tidak lagi bersusah payah menunggu beberapa hari di Bandara Internasional Minang kabau (BIM) Sumatera Barat sebelum diberangkatkan ke Jeddah, melainkan cukup mampir ke BIM hanya pergantian pesawat saja. \"Syukur alhamdulillah, perjuangan masyarakat Bengkulu yang menginginkan adanya Embarkasi Antara membuahkan hasil. SK pengesahannya sudah ditandantangi oleh Menteri Agama RI, siang tadi,\" kata Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Bengkulu, H Suardi Abbas SH MH saat menghubungi BE, kemarin. Ia mengungkapkan, jika selama ini CHJ asal Bengkulu bersusah payah mendatangi BIM Padang dengan menggunakan kendaraan darat yang memakan waktu dan cukup melelahkan. Namun setelah disahkannya Bandara Fatmawati Bengkulu menjadi Embarkasi Antara, CJH pun langsung terbang dari Bengkulu, mampir ke BIM Padang hanya pergantian pesawat. \"Kedepannya, CJH Bengkulu tidak perlu lagi mengggunakan kendaraan darat menuju ke Padang. Karena  dari Bandara Bengkulu sudah disiapkan pesawat menuju ke Padang. Dan setiba di Padang pun tidak perlu menunggu, langsung terbang ke Jedah. \"Besok (hari ini,red) saya menjemput SK tersebut ke Jakarta. Selanjutnya hari  Kamis besok saya serahkan ke pak gubernur,\" terangnya. Diarak Sementara itu, Gubernur Bengkulu Junaidi Hamsyah mengaku SK dari Menteri Agama tersebut akan diarak sebagai ungkapan syukur Pemerintah Bengkulu atas dikabulkan keinginannya oleh pihak kementerian agama.  Rencanaya SK itu akan diarak mengelilingi Kota Bengkulu, berhubung bulan puasa, maka hanya diarak dari Bandara sampai ke Asrama Haji di kelurahan Sabtu, Kota Bengkulu. \"Nanti pak Kanwil Kemenag yang menjemput SK tersebut ke Jakarta, sedangkan kita hanya menunggu di Bandara Fatmawati. Selanjutkan SK itu diarak menuju ke Asrama Haji,\" ungkap gubernur, disela-sela menerima kunjungan Kemenpera di Rumdin Wagub, kemarin. Gubernur mengaku bersyukur dengan keputusan tersebut, karena jamaah tidak perlu lagi berangkat ke Padang yang memakan waktu hingga 14 jam perjalanan. Ditambah lagi menginap beberapa hari di Padang mengurus semua kelengkapan administrasi. \"Nanti semua kelengkapan administrasi diurus di Bandara Fatmawati. Setelah selesai, jemaah berangkat ke Padang sekitar 1,5 jam dalam pesawat, selanjutnya ganti pesawat dan langsung terbang ke Jeddah. Sehingga jemaah kita tidak terlalu capek lagi seperti sebelumnya,\"  papar gubernur. Disinggung soal kesiapan Bandara Bengkulu menjadi Embarkasi Antara, gubernur mengaku sudah cukup siap, bahkan kedepannya akan ada pembangunan tambahan bantuan dari APBN. \"Intinya kenyamanan jemaah lebih terasa, tidak seperti sebelumnya yang cukup melelahkan,\" tutupnya.(400)

Tags :
Kategori :

Terkait