Listrik padam di Kepahiang dan Rejang Lebong sejak sore tadi (29/4/2013). Pemadaman terjadi karena terjadi konslet kabel listrik di depan Masjid Nurul Jihad Kelurahan Tempel Rejo. \'\'Api berkobar di tiang listrik. Kawasan Tempel Rejo mendadak ramai. Unit gangguan PLN Curup sibuk memperbaiki kerusakan. Selain itu dinas kebakaran juga sudah turun ke lokasi. Sebanyak 3 unit mobil PBK datang dan bersiap melaksanakan tugasnya,\'\' ungkap salah seorang warga Tempel Rejo, Dedy Fahrudin melalui status facebooknya. GM Radar Patpetulai, Rizani Oktafiansyah, saat dihubungi membenarkan listrik kawasan perkantoran Radar Patpetulai, Tempel Rejo sejak bada maghrib tadi padam. \'\'Sejak sore tadi listrik padam bang. Tadi ada gardu listrik di Tempel Rejo ini yang meledak dan terbakar. Sampai saat ini, masih dalam perbaikan,\'\' ujar mantan Pimred Bengkulu Ekspress ini. Kawasan Tempe Rejo merupakan daerah perbatasan antara Rejang Lebong dengan Kabupaten Kepahiang. Akibat terbakarnya gardu listrik tersebut sebagian wilayah Rejang Lebong dan Kepahiang padam listriknya, khususnya di daerah Tempel Rejo (RL), Taba Mulan dan sekitaranya.(**)
Gardu Listrik Terbakar, RL dan Kepahiang Gelap
Senin 29-04-2013,22:19 WIB
Editor : Rajman Azhar
Kategori :