Selain itu, kubis brussel memiliki kandungan kalium yang tinggi. Mineral ini berperan penting dalam mengatur tekanan darah dan menjaga ritme detak jantung. Oleh karena manfaatnya, kubis brussel adalah pilihan yang baik untuk makanan sehat sehari-hari guna menjaga kesehatan jantung.
BACA JUGA:Ingin Awet Muda dan Kulit Cerah, dr Zaidul Akbar Sarankan Konsumsi Minuman Alami Ini
8. Mencegah anemia
Kubis brussel mengandung folat (vitamin B9) yang penting untuk produksi sel-sel darah merah. Kekurangan nutrisi ini bisa meningkatkan risiko anemia defisiensi folat.
Selain dari kubis brussel, folat juga banyak ditemukan di brokoli, kubis, bayam, hati ayam, hati sapi, serta sereal yang ditambahkan asam folat.
9. Mempercepat penyembuhan luka
Kandungan vitamin C dalam kubis brussel cukup tinggi. Selain baik untuk meningkatkan daya tahan tubuh, vitamin C ini dapat mempercepat proses penyembuhan luka. Selain itu, kulit juga terlihat lebih sehat dan bebas dari tanda-tanda penuaan.
Selain mengonsumsi kubis brussel, kamu juga bisa mendapatkan vitamin C dari berbagai buah seperti jeruk, jambu biji, leci, mangga, pepaya, hingga stroberi.
10. Menurunkan risiko kanker
Kubis brussel mengandung senyawa yang dapat melawan kanker, yaitu sulforaphane dan glukosinolat. Selain itu, sayuran kecil ini juga mengandung antioksidan yang penting untuk melindungi sel-sel tubuh dari kerusakan yang disebabkan oleh radikal bebas yang dapat memicu kanker. Dengan rutin mengonsumsi kubis brussel, sel-sel tubuh bisa tetap sehat dan terlindung dari kerusakan yang berpotensi menjadi kanker.
BACA JUGA:Ingin Awet Muda dan Kulit Cerah, dr Zaidul Akbar Sarankan Konsumsi Minuman Alami Ini
BACA JUGA:Mandi Sebelum Tidur Malam, Apakah Boleh?
Untuk menikmati manfaat kesehatan serta rasa yang lezat dari sayuran kecil ini, kamu disarankan untuk mengolah kubis brussel dengan cara memanggang atau mengukus, karena metode memasak ini dapat mengeluarkan rasa manis alami kubis brussel.